Dark
Light

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com

1 min read
February 18, 2016

Tumblr dan WordPress.com adalah dua layanan blog yang berbeda, tapi jika seseorang mempunyai dua akun di keduanya bukanlah sesuatu yang mengherankan. Barangkali Anda sengaja melakukan penjajakan untuk menentukan platform manakah yang paling enak digunakan. Anggaplah Anda lebih suka dengan WordPress dan berniat memindahkan tulisan di blog Tumblr ke sana.

Yes, bisa! Tutorial ini akan menuntun Anda memindahkan tulisan di Tumblr ke WordPress.com. Minggu depan juga akan kita bahas cara yang sama tapi dari Tumblr ke Blogspot atau Blogger, platform blog lainnya yang juga sangat populer.

  • Silahkan login ke akun WordPress.com Anda lalu klik Tools – Import – Tumblr.

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com_1

  • Berikutnya klik Connect to Tumblr to begin.

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com

  • Dari sana Anda akan dihantarkan ke halaman Tumblr jika belum login, silahkan login seperti biasa. Tetapi jika sudah dalam status login, maka Anda bisa langsung langkah berikutnya.

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com

  • Setelah login, klik tombol Allow.

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com

  • Selanjutnya seluruh blog berbasis Tumblr yang sudah pernah didaftarkan akan tampil di dashboard blog WordPress Anda. Silahkan pilih blog mana yang mau dipindahkan, klik Import this blog untuk memulai.

Cara Memindahkan Tulisan di Tumblr ke Blog WordPress.com

  • Setelah proses ini selesai, maka seluruh tulisan yang ada di Tumblr akan berpindah ke blog WordPress.com

Silahkan dicoba, dan semoga tutorial ini bermanfaat.

Previous Story

Outlook.com Punya Tampilan Baru yang Lebih Segar dan Integrasi Berbagai Layanan

Next Story

Sega Bagi-bagikan Game Klasik Gratis di Steam

Latest from Blog

Don't Miss

WordPress AI

WordPress Uji Coba Gambar dan Konten Buatan AI

Sebagai sistem manajemen konten (CMS) untuk banyak blog dan website

Tumblr Umumkan Post+, Mudahkan Kreator Memonetisasi Konten Lewat Sistem Subscription

Semua akan subscription pada waktunya. Bahkan Tumblr, platform blogging yang