1. Startup

Flock Rilis Versi Terbaru: Flock 3.5

Peramban Flock, yang menamakan diri mereka sebagai social web browser, merilis versi terbaru, Flock 3.5.

Sebelumnya Flock merilis versi 3.0 dan melakukan perombakan cukup besar dengan menggunakan Chromium sebagai teknologi dibelakang peramban mereka, sebelumnya menggunakan teknologi dari Mozilla Firefox. Namun, versi terbaru Flock yang menggunakan Chromium awalnya hanya tersedia untuk para pengguna Windows, tetapi kini versi 3.5 telah hadir dan bisa digunakan oleh pengguna Windows maupun Mac.

Selain pembaruan peramban yang kini bisa digunakan oleh para pengguna Mac, Flock versi terbaru telah menggunakan Chromium versi 7 dari sebelumnya versi 5. Flock memfokuskan diri mereka dengan memberikan fasilitas sosial langsung dari peramban. Dengan Flock pengguna bisa langsung beraktivitas sosial melalui Facebook, Twitter langsung dari peramban, Flock menyediakan sidebar yang digunakan sebagai navigasi akun sosial ini.

Selain Facebook dan Twitter Flock juga menyediakan update dari YouTube dan Flickr serta penambahan layanan LinkedIn. Seperti yang dituliskan GigaOm, penambahan layanan LinkedIn ini dijalankan oleh Flock karena banyak diminta oleh pengguna mereka.

Pembicaraan tentang Flock tentu akan melibatkan RockMelt, meski belakangan hadir, RockMelt mencuri perhatian sebagai peramban yang juga memfokuskan pada sisi sosial. RockMelt mengintegrasikan Facebook dalam proses penggunaanya. Untuk menimati berbagai fitur sosial, pengguna akan diminta untuk melakukan log masuk dengan akun Facebook.

Selain sama-sama menggunakan Chromium, RockMelt dan Flock juga sama-sama menonjolkan sisi sosial, panel kiri dan kanan serta panel kanan pada RockMelt dan panel kanan pada Flock versi terbaru digunakan untuk membaca timeline atau RSS. RockMelt dan Flock juga menyediakan button untuk melakukan update ke akun sosial, seperti yang dituliskan Mashable, Flock mengatakan bahwa jumlah klik yang harus dilakukan pengguna untuk melakukan share dengan peramban mereka, lebih sedikit jika dibandingkan dengan RockMelt.

Untuk penggunaan akun, RockMelt mengharuskan proses log masuk dengan akun Facebook sedangkan Flock mempersilahkan pengguna mendaftarkan diri dengan membuat akun di Flock dan melakukan personalisasi penggunaan Flock.

Beberapa fasilitas yang tersedia di Flock 3.5 antara lain, Search Bar yang selain memberikan fasilitas pencarian dari internet juga memberikan hasil pencarian dari relasi pengguna. Sidebar untuk melihat aktivitas sosial serta feeds dan fasilitas untuk membuat grup untuk mengorganisasikan feeds atau timeline untuk menghidari noise dari update yang tidak diinginkan.

Social browser mendapat banyak perhatian salah satunya dikarenakan perumbuhan pengguna media sosial serta pertumbuhan informasi di internet yang membutuhkan pengaturan informasi atau yang membutuhkan update dari feeds, secara langsung dan lebih mudah. Beberapa fasilitas yang tersedia memang mirip dengan dengan extension atau add-ons, namun integrasi secara langsung dengan berbagai fasilitas sosial bisa menjadi pilihan kemudahan dari penggunaan peramban.

Setelah Flock memperbaharui layanan mereka, kini kita tinggal melihat perkembangan selanjutnya dari RockMelt yang beberapa hari lalu juga merilis update pertama dari versi beta mereka. Meski pangsa pasar Flock dan RockMelt jauh lebih kecil dari peramban lain, ini seperti melihat balapan Moto GP, di mana pertarungan tidak hanya terjadi pada first group (grup pemimpin pasar atau 'pengendara' di baris depan) tetapi juga perebutan pangsa pasar di second group.

Untuk mengunduh Flock versi terbaru bisa dilakukan lewat tautan ini.

New Flock from Flockstar on Vimeo.

Via GigaOm,Mashable.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again