1. DScovery

Apa Itu Dana Pensiun: Pengertian, Fungsi, Manfaat, dan Cara Mengumpulkan

Dana pensiun dibutuhkan saat hari tua. Bagaimana cara mendapat dana pensiun?

Tidak sedikit orang yang mempunyai cita-cita pensiun menyenangkan. Tentu saja agar tidak membebani keturunannya di masa depan. Nah, maka dari itu kamu harus menyiapkan dana untuk hari tuamu nanti. Dengan dana pensiun, setidaknya kamu masih bisa memenuhi kebutuhan harianmu dari uang tersebut.

Kamu ingin tahu lebih lanjut mengenai dana pensiun? Tenang saja, kamu bisa membaca artikel berikut. Berikut artikel mengenai dana pensiun.

Pengertian Dana Pensiun

Dana pensiun merupakan uang khusus yang sengaja disimpan dan bisa diambil pada saat mencapai usia pensiun. Dana pensiun bisa dikelola oleh perusahaan asuransi atau badan hukum pengelola program pensiun.

Menurut KBBI, dana pensiun adalah dana yang keuangannya diperoleh dari iuran tetap para peserta ditambah penghasilan perusahaan yang disisihkan.

Fungsi Dana Pensiun

Dana pensiun berfungsi sebagai jaminan di usia pensiun yang sudah tidak produktif lagi untuk bekerja. Pemilik dana pensiun mendapatkan haknya menyesuaikan dengan pertimbangan iuran, masa kerja, dan lainnya. Dana pensiun juga bisa digunakan untuk meninggalkan warisan kepada anggota keluarga kalau penerima dana pensiun meninggal dunia.

Manfaat Dana Pensiun

Dilansir dari OJK, terdapat dua manfaat yang bisa dirasakan dari pengguna dana pensiun. Berikut manfaat dana pensiun.

1. Biaya Kesehatan

Penerima dana pensiun bisa menggunakan uang pensiunnya untuk biaya kesehatan saat hari tua nanti. Mengingat semakin bertambahnya usia seseorang, semakin menurun pula kondisi kesehatannya, terutama fungsi panca indera yang mulai menurun. Jadi, uang pensiun bisa memenuhi biaya pengobatanmu nanti.

2. Menyambung Hidup

Kedua, kamu bisa menggunakan dana pensiun untuk menyambung hidup saat lansia nanti. Setidaknya, kamu bisa membangun usaha kecil-kecilan di rumah agar uang tersebut bermanfaat. Tentunya, kamu sudah tidak perlu khawatir lagi kesulitan ekonomi jika terdaftar sebagai anggota dana pensiun.

Cara Mengumpulkan Dana Pensiun 

Jangan khawatir, kamu bisa mengumpulkan dana pensiunmu sendiri tanpa menunggu usiamu tua, lho. Berikut cara yang bisa kamu lakukan untuk mengumpulkan dana pensiun.

1. Mengelola Keuangan dengan Bijak

Pertama yang harus kamu lakukan, yaitu kamu harus bisa mengelola keuangan dengan bijak. Sudah pasti kamu harus mampu menyesuaikan gaya hidup dengan keuangan yang kamu miliki saat ini. Hindari perilaku boros dan konsumtif, sehingga kamu bisa menyisihkan uang untuk tabungan masa depan.

2. Fokus pada Masa Depan

Selanjutnya, kamu bisa menentukan skala prioritas keuanganmu untuk mengutamakan hal yang penting. Jangan sampai waktu dan uangmu terbuang sia-sia begitu saja. Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk memenuhi kebutuhan hari tuamu nanti, seperti melakukan investasi dalam bentuk emas, properti, atau berbagai produk saham yang bisa kamu pilih baik jangka pendek, panjang, maupun, menengah.

3. Mencari Pekerjaan Sampingan

Terdapat banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mengumpulkan tabungan hari tua. Salah satunya dengan mencari pekerjaan tambahan, mulai dari berjualan online, menjadi freelancer, membuka jasa tertentu, dan masih banyak lagi. Nantinya, kamu bisa menyisihkan uang dari pekerjaan tambahan untuk tabungan hari tua nanti.

Nah, berikut artikel mengenai dana pensiun. Kamu bisa menyisihkan uang untuk tabungan hari tuamu nanti. Jangan lupa untuk menghindari perilaku konsumtif dan boros, ya!

Dapatkan Berita dan Artikel lain di Google News

{$categories[0]['slug']}