Cara Transfer Lewat Buku Warung, Cepat, Mudah dan Biaya Admin 0%
Selain sebagai asisten pembukuan, Buku Warung memungkinkan Anda untuk transfer tanpa biaya admin.
Selain membantu pembukuan usaha, Buku Warung juga dapat membantu Anda untuk transfer ke rekan dan menerima pembayaran utang lewat fitur pembayaran digital. Dengan cara transfer lewat Buku Warung, Anda dan pelanggan Anda bisa melakukan pembayaran utang piutang tanpa potongan biaya admin.
Step-step Transfer Lewat Buku Warung
Pada fitur pembayaran digital, Anda bisa memilih opsi tagih untuk mengirim link tagihan kepada pelanggan dan Anda bisa memilih opsi bayar untuk transfer ke rekening lain. Berikut ini cara menggunakan opsi bayar pada fitur pembayaran digital.
- Buka aplikasi Buku Warung dan pilih menu Pembayaran.
- Klik tombol Bayar berwarna merah di bagian kiri bawah untuk transfer uang gratis tanpa biaya admin.
- Klik Tambah Pelanggan Baru jika nama pelanggan Anda tidak ada pada kontak.
- Masukkan nama pelanggan dan nomor telepon pelanggan.
- Lalu, klik Simpan.
- Selanjutnya, pada halaman Transaksi Pembayaran, masukkan nominal pembayaran dan catatan jika dibutuhkan.
- Setelah itu, klik Tambah Rekening untuk mendaftarkan rekening penerima.
- Lengkapi informasi mengenai nama bank dan nomor rekening penerima. Lalu, klik Periksa.
- Jika nomor rekening sudah terverifikasi, Anda dapat melihat nama pemilik rekening muncul di bawahnya. Selanjutnya, klik Simpan Rekening.
- Setelah itu, klik Lanjutkan dan Anda akan pindah ke halaman Konfirmasi Transaksi.
- Pada halaman ini, Anda akan melihat informasi mengenai nomor rekening penerima, rincian transaksi, dan metode pembayaran. Anda dapat memilih metode pembayaran dari bank atau dompet digital. Klik Ubah untuk mengganti metode pembayaran.
- Jika sudah, pastikan semua informasi benar dan klik Lakukan Pembayaran.
- Anda akan masuk ke halaman Petunjuk Pembayaran untuk segera melakukan pembayaran.
Cara Mengirimkan Link Tagihan Pembayaran dengan Fitur Pembayaran Digital
Setelah mengetahui cara melakukan transfer di aplikasi Buku Warung, ini saatnya Anda untuk melihat tutorial cara mengirimkan link pembayaran untuk penagihan utang kepada pelanggan.
- Masuk ke menu Pembayaran pada aplikasi Buku Warung.
- Klik Tagih untuk mengirim link pembayaran tagihan kepada pelanggan.
- Pilih kontak pelanggan yang ingin ditagih atau klik Tambah Pelanggan Baru jika pelanggan belum ada di daftar kontak.
- Masukkan nama pelanggan dan nomor telepon (opsional). Lalu, klik Simpan.
- Setelah itu, Anda akan masuk ke halaman penagihan. M asukkan nominal penagihan dan catatan (opsional). Lalu, daftarkan rekening Anda dengan klik Tambah Rekening.
- Buat pin yang berisi 4 digit angka dan konfirmasi pin. Pilih bank dan masukkan nomor rekening Anda. Setelah itu, klik Periksa.
- Setelah nomor rekening terverifikasi, klik Simpan Rekening.
- Lalu, klik Lanjutkan dan Anda akan pindah ke halaman Konfirmasi Penagihan. Pastikan nomor rekening Anda dan rincian tagihan sudah benar.
- Selanjutnya klik Minta Pembayaran dan klik Kirim Link Pembayaran untuk mengirimkan penagihan ke pelanggan melalui WhatsApp atau aplikasi lainnya.
- Pelanggan Anda dapat melakukan pembayaran dengan pilihan metode pembayaran seperti pada gambar tanpa potongan biaya admin.
Dengan Buku Warung, tidak ada lagi alasan terlambat membayar tagihan hanya karena biaya admin. Anda dan pelanggan Anda dapat menikmati mudahnya cara transfer lewat fitur Pembayaran Digital Buku Warung dengan biaya admin 0%. Lihat juga cara lengkap menggunakan Buku Warung untuk pembukuan usaha di sini.
Video Tutorial Cara Menggunakan Fitur Pembayaran Digital
https://www.youtube.com/watch?v=yMPmKOfCKSc