1. Lifestyle

Humble Bundle Membagikan Game The Darkness II Gratis, Waktunya Terbatas

Hanya sampai hari Kamis.

Ada banyak game menarik dirilis di bulan Maret ini. Saat ini saya sedang fokus pada Ni No Kuni II, beberapa orang mungkin masih disibukkan oleh Final Fantasy XV Windows Edition, dan saya juga melihat sejumlah kawan mulai menikmati Far Cry 5. Namun jangan sedih jika Anda sedang tidak punya modal untuk membeli permainan baru di bulan ini karena saya punya berita gembira.

Setelah menyodorkan F1 2015 secara cuma-cuma akhir minggu lalu, platform distribusi digital Humble Bundle mulai membagi-bagikan permainan gratis lagi. Kali ini game-nya mengusung formula shooter, sekuel dari adaptasi komik dark fantasy Top Cow Productions, The Darkness II. Program bagi-bagi The Darkness II ini merupakan bagian dari promo diskon dan 'bayar-sesuka-Anda' yang tengah Humble Store langsungkan.

The Darkness II ialah game shooter penerus kisah petualangan seorang pembunuh bayaran mafia Jackie Estacado. Di dalam tubuhnya, Jackie menyimpan kekuatan jahat bernama 'The Darkness', ruh kekacauan yang memberinya segala macam kekuatan supernatural. Efek sampingnya, The Darkness mengancam kewarasan Jackie, pada pada dasarnya, eksistensinya membahayakan jiwa inangnya.

Seperti komiknya, The Darkness II adalah permainan untuk dewasa karena kental dengan tema kekearasan. Selain mode campaign single-player, game yang dirilis di tahun 2012 ini juga menyajikan mode multiplayer co-op empat pemain. Grafis cel-shading ala ilutstrasi dua dimensinya juga membuat visual permainan terlihat tak lekang oleh waktu walaupun usianya sudah menginjak enam tahun.

Cara memperoleh The Darkness II secara gratis cukup mudah. Yang perlu Anda lakukan ialah melakukan log-in di Humble Store dan Steam. Setelah memasukkan game dalam cart dan 'bertransaksi', sebuah link ke laman baru akan dikirimkan ke email Anda. Page tersebut berisi kode redeem yang dapat ditebus di Steam. Selanjutnya, game menjadi milik Anda selamanya.

Tapi seperti biasa, waktu berlangsungnya bagi-bagi The Darkness II gratis ini sangat terbatas - hanya sampai hari Kamis tanggal 29 Maret pukul 00:00. Saran saya adalah, segera dapatkan permainan ini begitu Anda punya waktu luang.

Sama sekali tidak ada efek samping dari mendapatkan The Darkness II secara gratis. Di Steam, game masih dijual seharga Rp 200 ribu. Bahkan jika ada banyak permainan yang harus Anda selesaikan, atau mungkin Anda tidak tertarik dengan game ini, kehadiran The Darkness II bisa membantu menambah koleksi permainan di Steam.