OVO TANDATANGANI KERJA SAMA DENGAN TELKOMSEL DAN KISEL
DailySocial Newswire - 26 December 2018
Presiden Direktur OVO Adrian Suherman bersama Direktur Utama Koperasi Telekomunikasi Selular (Kisel) Suryo Hadiyanto, serta VP Integrated Sales Channel Management Telkomsel, M Syawaluddin menandatangani kerja sama untuk menghadirkan produk Telkomsel seperti pulsa dan paket data secara resmi di aplikasi OVO, yang diproses melalui Kisel. Dengan kerja sama ini, produk Telkomsel di aplikasi OVO tersedia dengan harga lebih terjangkau dan lebih praktis untuk didapatkan.
“Kami yakin, kerja sama ini dapat meningkatkan kenyamanan 60 juta basis pengguna OVO yang ada di lebih dari 300 kota di Indonesia,khususnya untuk mendapatkan berbagai produk dari Telkomsel,” ujar Adrian Suherman, Presiden Direktur OVO. “Pulsa dan paket data adalah use cases yang penting di dalam aplikasi OVO. Dengan kerja sama ini kami berharap dapat memberikan pengalaman in-app terbaik bagi seluruh pengguna Telkomsel dan OVO.”
VP Integrated Sales Channel Management Telkomsel M Syawaluddin menambahkan, “Di jaman yang serba online, kebutuhan untuk saling terhubung secara digital menjadi semakin dominan. Memahami pentingnya hal tersebut bagi masyarakat modern, Telkomsel berupaya menyediakan kemudahan akses bagi konsumen yang ingin mendapatkan produk dan layanan kami, salah satunya melalui sinergi bersama para mitra strategis seperti OVO. ”
Suryo Hadiyanto, Direktur Utama Koperasi Telekomunikasi Selular (Kisel), ”“Kami merasa sangat terhormat dan bangga untuk kerja sama dan bersinergi dengan leader perusahaan fintech dan leader perusahaan telco. Sebagai koperasi karyawan terbesar di Indonesia, kami dituntut untuk menjaga keberlangsungan bisnis ke depannya bahwa koperasi bisa berbisnis layaknya korporasi. Kami bertransformasi ke digital salah satunya dengan meningkatkan kualitas switching dari satu connector menjadi tiga connector, serta menaikan kuota dari 200.000 traffic menjadi 1 juta traffic. Kerja sama kami dengan OVO ini sangat mengejutkan, satu minggu transaksi mencapai 3,7 miliar. Ke depannya kami akan menyiapkan bucket untuk OVO 5 miliar per satu minggu agar penyerapannya lebih maksimal. Kerja sama ini diharapkan menjadi permulaan dan pembuka dari kerja sama lainnya yang akan terbentuk dengan OVO dan Telkomsel. Kami dari Kisel akan terus menjaga kepercayaan mitra agar terus dapat bersinergi bersama.”
Dailysocial.id is a news portal for startup and technology innovation. You can be a part of DailySocial.id`s startup community and innovation members, download our tech research and statistic reports, and engage with our innovation community.