11 October 2017

by Bambang Winarso

Kamera Keamanan Arlo Pro 2 Mampu Rekam Video yang Lebih Bening

Selain resolusi yang lebih tinggi, Arlo Pro 2 juga punya fitur tambahan yang makin memberi rasa aman kepada pemilik rumah

Dalam rangka mempertahankan 45% pangsa pasar di ranah kamera keamanan rumah, Netgear menghadirkan iterasi terbaru dari jajaran Arlo Pro yang lebih segar bernama Arlo Pro 2. Kamera indoor dan outdoor yang masih mengadopsi keunggulan pendahulunya, yakni memiliki kompatibilitas dengan aksesoris tambahan seperti baterai atau mount.

Seperti pendahulunya, Arlo Pro 2 dapat dikendalikan dengan aplikasi Arlo dengan pasokan tenaga utama berupa baterai yang diisi ulang melalui base station khusus. Kamera utamanya menawarkan sudut pandang selebar 130 derajat namun dengan kemampuan baru, seperti mode malam dan deteksi gerak. Kamera juga mempunyai dukungan suara dua arah dengan balutan desain identik dengan model Arlo Pro.

Peningkatan paling menonjol dari Arlo Pro 2 adalah kemampuan kameranya untuk membidik objek dalam resolusi 1080p, berbanding 720p di Arlo Pro generasi pertama. Sehingga di atas kertas, video tangkapan Arlo Pro 2 relatif lebih jernih ketimbang pendahulunya.

Meskipun dilabeli sebagai kamera keamanan nirkabel, namun Arlo Pro 2 juga menawarkan konektivitas menggunakan kabel sebagai pilihan ekstra. Opsi ini menjadikan Arlo Pro 2 makin fleksibel dan cocok untuk digunakan oleh berbagai kelas konsumen. Mode ini juga menawarkan fitur tambahan seperti opsi untuk merekam video 24 jam dalam seminggu penuh dan fitur Look Back baru yang memudahkan pengguna memperoleh bukti pembobolan secara akurat.

Arlo Pro 2 juga mempunyai fitur tambahan bernama Activity Zone yang berfungsi untuk menandai area yang ingin diawasi. Ketika zona tersebut sudah ditandai, maka setiap kali kamera mendeteksi gerakan di dalam zona itu, sistem akan mengirimkan notifikasi ke smartphone pemilik rumah. Fitur ini memungkinkan pengguna memilah zona kritis yang dianggap paling terlarang untuk dimasuki oleh orang asing.

Kamera Arlo Pro 2 saat ini ditawarkan dengan banderol dasar di $220, tetapi jika dibeli beserta Arlo system, konsumen dikenakan biaya total sebesar $480. Ada juga paket tertinggi dengan empat buah kamera seharga $800.

Sumber berita Globenewswire danΒ Arlo.