14 November 2014

by Bambang Winarso

[Ask The Expert] Tentang Pengaturan Aplikasi BBM dan Pengaturan Data Android

Artikel ini merupakan edisi kedua kolom Ask The Expert, program tanya jawab batu yang memberikan kesempatan bagi para pembaca Trenologi yang ingin mengajukan pertanyaan seputar gadget, teknologi, game, layanan internet, blogging dan SEO.

Setiap pertanyaan nantinya akan dijawab oleh tim redaksi yang disebut Trenologist. Mereka adalah para expert di bidangnya dan dengan setia bisa membantu menjawab berbagai pertanyaan Anda.

Edisi ini memuat kompilasi jawaban atas tiga pertanyaan yang diterima oleh Trenologist, yuk langsung masuk ke pembahasan!

Pertanyaan Pertama:

Apakah Samsung Galaxy Core Prime bisa Ungrade ke versi Android Lollipop?

Imus Braslin

Jawaban:

Halo Imus, Pertanyaan yang bagus, tapi sayangnya untuk saat ini belum ada kabar resmi dari Samsung yang memuat informasi kapan dan perangkat apa saja yang akan mendapatkan update Android 5.0 Lollipop. Kemungkinan besar yang akan memperoleh jatah duluan adalah Samsung Galaxy S4, S5 dan Galaxy Note 4.

 

Info Menarik: Superphone Asus Akan Hadir di Indonesia Sebelum Akhir Tahun

 

Pertanyaan Kedua:

BBM for Android kenapa muncul Preview Message di atas yaa... bisa gak di-setting tidak ada preview-nya jika ada pesan baru yang masuk sehingga lebih terjamin kerahasiaannya?

Tata

Jawaban:

Jawabannya bisa kok, tapi perlu saya jelaskan bahwa di BBM Android pengaturan notifikasi tidaklah selengkap versi iOS. Pilihan yang tersedia hanya Connected icon untuk menghapus ikon di bagian atas layar, All Notification yang terdiri dari pengaturan getaran chat dan getaran ping. Jadi untuk menghilangkan preview kita bisa menggunakan salah satu opsi tersebut, tetapi ada konsekuensi yang harus dibayar bila hal itu dilakukan, yakni Anda juga tidak akan menerima notifikasi saat pesan BBM baru masuk.

  • Pengaturannya seperti ini. Buka BBM Anda kemudian tap tombol More... lalu tap Setting.

  • Di bagian Notifications ubah All Notitification dari ON ke posisi OFF. Selesai, tapi seperti yang disingguh sebelumnya setelah langkah ini dilakukan, Anda tidak akan menerima pemberitahuan apapun jika ada pesan BBM masuk. Jika Anda termasuk yang sering membuka BBM tentu bukan masalah selama privasi tetap terjaga. Silahkan dicoba!

Pertanyaan Ketiga:

Bagaimana cara mengatur penggunaan operator dan mengaktifkan data internet di Android dual SIM?

Aline

Jawaban:

Nice! problem serupa mungkin ditemui oleh sebagian besar pengguna Android pemula. Tapi jangan gusar, mengatur kartu SIM di perangkat yang mendukung pengguna dua kartu tidak serumit yang dipikirkan. Coba ikuti perlahan ya.

 

Info Menarik: Smartfren Luncurkan Aplikasi VoIP Prabayar SmartCall dengan Konsep Nomor Virtual

 

Mengatur Penggunaan Masing-Masing Kartu

  • Tap menu Settings - Sim Management.

  • Di bagian Default Setting ada beberapa fungsi yang membutuhkan operator. Tapi sebelum itu pastikan Anda sudah memasang kedua kartu dimana masing-masing kartu mempunya peruntukan yang berbeda. Satu kartu untuk panggilan dan SMS, satu kartu lainnya khusus untuk data.
  • Pembagiannnya tidak harus begitu, Anda tetap boleh menggunakan kartu apapun untuk kedua fungsi, bahkan dengan satu kartu sekalipun. Di panel SIM Management ada beberapa opsi antara lain Voice call(untuk panggilan telepon) tap kemudian pilih kartu yang bisa Anda gunakan untuk menelpon. Kemudian opsi Video call (panggilan video), tap dan pilih kartu SIM untuk panggilan tersebut.

  • Berikutnya tap Messaging (pesan), pilih kartu yang sama dengan opsi Voice call dan terakhir Data connection. Untuk bagian ini tap kartu yang memang Anda persiapkan khusus untuk internet.

 

Info Menarik: Upgrade Windows 10 Akan Tersedia Untuk Semua Perangkat Windows Phone 8?

 

Mematikan dan Menghidupkan Data

  • Setelah kartu SIM berada di fungsinya masing-masing, Anda dapat mematikan atau menghidupkan data dari layar home tanpa harus ke panel SIM Management. Caranya saat berada di layar home, geser dari sisi paling atas layar ke bawah. Di sudut kanan atas terdapat sebuah kotak dengan siluet wajah disertai kotak-kotak kecil di sisi dan bagian bawahnya. Nah, tap tombol tersebut.

  • Selanjutnya tap Data Connection, letaknya di bawah menu Wi-Fi. (Akan tergantung versi Android perangkat Anda)

  • Saat muncul jendela popup berisi pilihan operator, Anda bisa memilih salah satunya atau memilih Off untuk mematikan data internet.

Silahkan dicoba, jangan sungkan apabila masih ada pertanyaan terkait tutorial ini. Anda juga dapat mengajukan pertanyaan melalui kolom komentar di bawah ini.

Kemudian bagi sobat Trenogoers lain yang punya masalah terkait perangkat Android, aplikasi, layanan internet termasuk masalah blogging dan SEO jangan sungkan untuk mengirimkan pertanyaan ke kolom Ask The Expert. Sampai jumpa di lain kesempatan.