21 September 2018

by Glenn Kaonang

Huawei Sedang Siapkan True Wireless Earphone yang Mendukung Wireless Charging

Berdasarkan bocoran gambarnya, perangkat bahkan bisa di-charge secara wireless di atas ponsel Mate 20 Pro

Dari sekian banyak brand ternama yang memproduksi true wireless earphone, mungkin Huawei yang paling banyak menjiplak Apple. Perangkat buatannya yang bernama FreeBuds sepintas kelihatan sangat mirip seperti AirPods. Bedanya, eartip-nya berbahan silikon, dengan bentuk mirip earphone pada umumnya.

Namun ternyata itu tidak ada apa-apanya dibandingkan penerusnya, Huawei FreeBuds 2 Pro, yang baru-baru ini beredar bocoran gambarnya melalui situs asal Jerman, WinFuture. Seperti yang bisa Anda lihat sendiri di bawah, wujudnya jadi semakin mirip AirPods berkat perubahan desain eartip-nya.

Seakan belum puas, Huawei rupanya juga mencontek desain charging case AirPods. Namun untung kesamaannya berhenti sampai di situ, charging case FreeBuds 2 Pro ini diyakini bisa diisi ulang secara wireless di samping menggunakan kabel USB-C. Pada peluncuran iPhone X tahun lalu, Apple sebenarnya sempat menyinggung soal AirPods versi baru yang case-nya mendukung wireless charging, tapi janjinya tak kunjung dipenuhi hingga kini.

Lebih istimewa lagi, ternyata charging case FreeBuds 2 Pro ini juga dapat diisi ulang dengan cara diletakkan di atas punggung Huawei Mate 20 Pro, yang dilaporkan bakal meluncur bersama earphone ini dalam waktu dekat. Meski kesannya aneh – β€˜mencuri’ baterai smartphone demi memperpanjang masa penggunaan sang earphone – tapi fitur ini bisa jadi bermanfaat di saat darurat.

Secara teknis, FreeBuds 2 Pro dikabarkan telah mendukung protokol Hi-Res Wireless Audio, yang diyakini menawarkan kualitas suara lebih baik karena bitrate-nya cukup tinggi, tepatnya di angka 560 Kbps. Mikrofonnya disebut menganut teknik bone conduction, tapi selengkapnya kita masih harus menunggu peluncuran resminya.

Sumber: WinFuture via CNET.