19 February 2018

by Lukman Azis

Boss Katana-Air Ialah Amplifier Gitar Nirkabel Pertama di Dunia

Memberi Anda kebebasan untuk nge-jam dan berlatih tanpa kabel gitar yang mengganggu

Boss telah memperkenalkan amplifier gitar terbaru mereka yaitu Katana-Air, yang diklaim sebagai 'penguat gitar nirkabel pertama di dunia'.

Bagi penggemar gitar elektrik, Anda mungkin akan menyangkal klaim tersebut. Karena seperti yang kita tahu, sudah ada sejumlah musisi dunia yang juga telah menggunakan amplifier gitar nirkabel saat manggung.

Namun yang membuat Boss Katana-Air berbeda adalah perangkat ini benar-benar nirkabel. Karena didukung dengan pengoperasian baterai, tidak perlu dipasang ke stop kontak juga atau kabel untuk memasang gitar Anda ke amp.

Amp hadir dengan receiver-nya sendiri, termasuk transmitter nirkabel yang disertakan dihubungkan ke gitar elektrik, memiliki indikator status daya, dan status baterai. Sebuah port docking yang nyaman di amp mengisi baterai di transmitter, menyediakan hingga 12 jam waktu bermain sekali charge.

Untuk memperluas pengalaman bebas kabel, Anda dapat secara nirkabel meng-edit dan mengatur suara dengan aplikasi dan jamming dengan lagu yang dialirkan dari smartphone Anda. Katana-Air sendiri mengusung teknologi gitar nirkabel latency rendah baru yang dikembangkan oleh Boss, memberikan suara transparan, dan respons cepat tanpa jeda atau putus.

Meski berukuran compact, perangkat ini menyuguhkan kualitas kualitas suara yang tak main-main. Dilengkapi dengan nada pro dan efek dari amplifier Katana performance-class , guna menghadirkan suara gitar premium untuk setiap gaya musik.

Katana-Air memberi Anda kebebasan untuk nge-jam dan berlatih tanpa kabel gitar yang mengganggu, sehingga Anda benar-benar bisa bermain di mana saja. Membuat latihan saat perjalanan jauh lebih mudah dan menjadikannya setup ideal untuk para musisi yang manggung dan menginginkan sesuatu yang sedikit lebih portabel. Tertarik? Boss Katana-Air dibanderol seharga US$400 atau sekitar Rp5,7 jutaan.

Sumber: Ubergizmo