1. DScovery

8 Cara Melunasi Utang Pinjaman Online

Jangan mudah putus asa, berikut cara melunasi utang pinjaman online.

Saat sedang kesulitan ekonomi, mungkin kamu akan melakukan segala cara untuk mendapatkan uang dengan cepat. Salah satunya meminjam uang melalui aplikasi penyedia layanan pinjaman uang online. Namun walaupun pencairannya terbilang cepat, kalau tidak melakukan pembayaran dengan lancar kamu bisa terbelit utang. Nantinya, uangmu akan habis terus menerus terpakai untuk membayar utang dari aplikasi pinjaman online tersebut. Berikut cara efektif melunasi utang pinjaman online

Menghemat Keuangan

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk bisa melunasi utang aplikasi pinjaman uang online yaitu dengan cara menghemat keuangan. Tentu saja, kamu harus menghindari perilaku konsumtif agar tidak boros. Nah, pastikan kamu menyisihkan uang dengan rutin untuk dikumpulkan agar bisa melunasi utang. Kamu bisa menghemat uang dalam berbagai aspek, misalnya menggunakan transportasi umum saat berpergian, membawa botol minuman dan bekal saat keluar rumah, dan masih banyak lagi.

Bekerja Sampingan

Kalau utangmu terlalu banyak dan kamu sangat kesulitan untuk melunasinya, kamu bisa bekerja sampingan agar mendapatkan penghasilan tambahan. Banyak peluang yang dapat kamu manfaatkan supaya mendapat penghasilan tambahan. Bahkan, kamu bisa memulai bisnis tanpa modal. Nah, hasil keuntungannya bisa kamu sisihkan untuk mencicil pembayaran utang aplikasi pinjaman onlinemu. Pekerjaan sampingan yang bisa kamu lakukan antara lain: menjadi affiliate, menjadi re-seller, hingga membuka jasa pada bidang multimedia, dan lain sebagainya.

Menjual Aset

Cara selanjutnya untuk melunasi utang dari aplikasi pinjaman online adalah memanfaatkan aset. Kamu bisa menjual barang yang kamu punya, namun sudah tidak digunakan lagi. Cukup dengan manfaatkan media sosialmu saja untuk mempromosikan barang yang ingin kamu jual. Uang yang kamu peroleh digunakan untuk membayar cicilan utang. Misalnya, kamu bisa menjual tas atau barang yang sudah tidak kamu pakai.

Manajemen Utang

Jika kamu memiliki utang lebih dari satu pinjaman dan merasa kesulitan untuk melunasinya, kamu bisa melakukan manajemen utang agar lebih terorganisir. Kamu bisa membuat skala prioritas yang dipertimbangkan dari tenggat waktu dan juga besar nominal utangmu. Setelah membuat skala prioritas ini, kamu bisa memulai melunasi utang perlahan dengan berpedoman pada skala prioritas.

Tidak Membayar Utang dengan Utang Lain

Kemudahan yang ditawarkan dari aplikasi pinjaman uang online membuat kamu akan terus menerus mengandalkannya. Namun, kamu tidak dianjurkan membayar utang dengan melakukan pinjaman uang baru. Alih-alih terbebas dari utang yang membelit, kamu akan semakin terjerat dari utang yang membengkak.

Menggunakan Tabungan

Jika kamu masih memiliki uang tabungan, kamu bisa menggunakan tabunganmu sebagai dana darurat untuk melunasi utang pada aplikasi pinjaman uang online. Namun, kamu perlu menyisihkan uang untuk memenuhi biaya kebutuhan harianmu.

Konsultsi dengan Ahli

Jika kamu merasa bingung membuat skala prioritas dan melakukan manajemen utang, kamu bisa menggunakan jasa manajemen pengelola utang. Nantinya, kamu akan berkonsultasi dan diberikan solusi agar kamu bisa melunasi utang pinjaman onlinemu.

Konsisten dan Disiplin

Nah, kedua sikap ini harus kamu terapkan dalam proses pelunasan utangmu. Selain itu, kamu harus menuruni egomu agar tidak berperilaku konsumtif. Utamakan uangmu untuk melunasi utang terlebih dahulu dengan disiplin.

Kamu harus mengelola uang dengan bijak agar bisa terbebas dari utang yang menjerat. Selain itu, kamu harus disiplin dan tegas kepada diri sendiri untuk melunasi pinjaman uang online, ya!

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again