1. Startup

Coworking Space Asal Belanda "Spaces" Resmikan Kehadiran, Sasar Penggiat Startup Lokal dan Multinasional

Merupakan "sister company" jaringan penyedia ruang kerja fleksibel global Regus

Spaces, coworking space dari Belanda, meresmikan kehadirannya di Indonesia dengan lokasi pertamanya di World Trade Center 3 (WTC 3) di kawasan Jenderal Sudirman, Jakarta. Spaces tidak spesifik menyasar penggiat startup saja tapi juga menawarkan pengguna dari perusahaan multinasional yang berniat mengembangkan bisnisnya di Indonesia.

Spaces adalah sister company dari Regus, jaringan penyedia ruang kerja fleksibel global. Regus sendiri di Indonesia memiliki jaringan yang cukup luas, tersebar di Bali, Jakarta, Serpong, Balikpapan, Makassar, Surabaya, Bandung dan Medan. Secara global, Regus hadir di tiga ribu lokasi di 120 negara.

Baik Spaces dan Regus berada di bawah induk International Workplace Group (IWG). Spaces sendiri sudah beroperasi sejak 2006 dan memiliki jaringan di Eropa, Amerika Serikat, Amerika Latin, Australia, dan Asia. Di kawasan Asia Tenggara saja, Spaces telah hadir di Thailand, Singapura, dan Filipina. Malaysia dan Vietnam akan segera menyusul dalam tahun ini.

"Saat ini semakin banyak pemilik usaha kecil hingga profesional menyadari bahwa solusi kerja fleksibel adalah pintu gerbang untuk dapat masuk ke komunitas yang baru. Jakarta adalah titik awal bagi banyak perusahaan baru, UKM, dan wirausahawan muda untuk bertemu, bekerja, berhubungan, berinteraksi, dan bertukar ide," kata Wakil Presiden Regional IWG Lars Wittig, Rabu (27/2).

Dengan lahan seluas 2.226 meter persegi di lantai 2, 3, dan 20 di WTC 3, Spaces menyediakan Business Lounge, Common Area, dan 150 Private Office. Ruangan seperti Business Lounge dapat disewa per jam dan ruangan lainnya dapat disewa secara bulanan hingga tahunan.

Pemesanan sepenuhnya dilakukan secara aplikasi, termasuk untuk memilih lokasi, pembayaran dengan kartu kredit dan upgrade kartu keanggotaan. Wittig menyebut WTC dipilih lantaran dalam lokasi ini terdapat aktivitas bisnis yang tinggi, ditambah kehadiran berbagai perusahaan lokal dan multinasional. Serta, akses transportasi yang cukup mudah.

Seluruh perabotan diimpor langsung dari Eropa. Gaya dekorasi terinspirasi dari negara-negara Skandinavia dengan desain minimalis. Suasana ini diharapkan bisa mendukung produktivitas kerja para tenant, merasa nyaman seperti berada di rumah.

Didukung dengan jaringan global Regus, para anggota Spaces dapat memanfaatkan setiap ruangan di Regus untuk bekerja dan terhubung dengan orang-orang di sekitarnya. Sebaliknya, kesempatan ini tidak bisa didapatkan untuk anggota Regus.

"Kelebihan ini bisa dimanfaatkan untuk orang-orang yang ingin mengembangkan bisnis di Indonesia. Bertemu janji dengan relasi bisnis bisa dilakukan lewat Spaces, cukup dengan menunjukkan kartu keanggotaan saja."

Wittig memastikan untuk memperluas nilai tambah dan dorong konsep kolaborasi untuk para anggotanya di seluruh dunia, pihaknya berkomitmen untuk ekspansi ke lokasi lainnya di Indonesia dan menaruh investasi awal dengan nilai yang signifikan.

Kendati demikian, dia enggan menyebut berapa banyak lokasi yang bakal dibidik untuk tahun ini. Wittig hanya mengatakan Jakarta akan menjadi kota utama yang bakal dibidik, secara perlahan akan masuk ke kota tier dua.

"Lokasi itu penting untuk coworking space karena fleksibel working butuh network yang tidak terbatas, apalagi didorong oleh kaum milennial. Kita ada kekuatan di situ. Ditambah secara industri, kami melihat pertumbuhannya secara tahunan mencapai 25%-30%."

Dalam studi internal yang dilakukan IWG mengungkapkan, 98% profesional di Indonesia memilih ruang kerja fleksibel yang memungkinkan mereka menjadi lebih produktif saat bepergian.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again