8 November 2017

by Glenn Kaonang

Ford Ciptakan Topi Spesial untuk Mencegah Pengemudi Truk Tertidur

Chip yang tertanam di dalamnya bisa membedakan antara gerakan kepala biasa dan yang tidak disengaja akibat mengantuk

Kita semua tahu bahwa tertidur selagi mengemudi adalah salah satu penyebab terbesar kecelakaan lalu lintas. Faktornya bisa bermacam-macam, tapi salah satu yang paling umum adalah sopir yang kelelahan, apalagi kalau yang sudah mengemudi selama berjam-jam.

Berbagai cara telah ditempuh oleh pabrikan untuk membantu mencegah pengemudi tertidur selagi menyetir. Salah satu yang terbaru adalah Ford, yang mengembangkan sebuah topi spesial bernama SafeCap. SafeCap dirancang secara khusus untuk mencegah pengemudi truk tertidur dengan memberikan bermacam peringatan.

Berbekal accelerometer dan gyroscope, SafeCap dapat mendeteksi kepala pengguna yang terantuk-antuk, lalu memberikan peringatan dalam bentuk getaran, suara maupun kedipan cahaya. Ford bilang bahwa micro processor yang tertanam di dalam SafeCap dapat membedakan antara gerakan kepala biasa dan yang tidak disengaja akibat mengantuk.

Proyek ini dikembangkan bersama sebuah agensi kreatif di Brasil untuk merayakan 60 tahun kiprah Ford memproduksi truk di negara tersebut. Seperti ranjang bayi Max Motor Dreams yang sebelumnya Ford umumkan, produk ini pada dasarnya merupakan sebuah materi promosi, tapi tidak menutup kemungkinan Ford bakal memproduksinya apabila ada demand yang cukup tinggi dari konsumen.

Untuk sekarang, Ford SafeCap masih diuji di Brasil saja, akan tetapi Ford juga berencana untuk memberikan jatah uji coba pada sejumlah negara lain.

Sumber: Fast Company.