15 September 2017

by Yoga Wisesa

Gelang Pintar Ela Pastikan Anda Tidak Terus-Menerus Mengecek Smartphone

Ela dideskripsikan sebagai 'solusi buat mengelola kehidupan modern Anda'.

Banyak orang enggan mengganti perhiasan dan aksesori kesayangan dengan perangkat wearable karena alasan estetika dan daya tahan. Hal tersebut tampaknya mendorong produsen buat menggarap produk wearable mereka lebih baik lagi: ada yang mendesainnya agar betul-betul menyerupai arloji, dan tak sedikit pula produsen yang mengedepankan tema minimalis.

Bagi tim Ela FineTech, solusi terbaiknya adalah dengan tetap berpegang pada arahan desain tradisional. Startup asal Amerika itu memperkenalkan perhiasan pintar berupa gelang. Penyajiannya memang bukan sesuatu yang baru, namun latar belakang pembuatannya sangat menarik: smart bracelet Ela disiapkan untuk mengalihkan perhatian kita dari layar perangkat bergerak, demi 'mengembalikan keanggunan dan kesopanan'.

Di situs mereka, produsen menjelaskan bahwa Ela menawarkan cara unik untuk membawa perangkat teknologi dalam beraktivitas sepanjang hari tanpa perlu menonjolkannya. Gelang pintar Ela 'bukan sekedar wearable device dan perhiasan, namun sebuah solusi buat mengelola kehidupan modern'. Ia memberikan Anda kesempatan untuk berinteraksi dengan gadget 'di waktu yang tepat'.

Ela hadir dalam beragam model. Komponen elektronik tersimpan dalam modul utama yang disamarkan sebagai 'mata' dari perhiasan. Bentuk dan warnanya bermacam-macam: ada batu mulia sintetis kotak atau membulat bergaya cutting baguette, lalu tersedia strap kulit berwarna putih, hitam, coklat, merah, biru hingga ungu pastel. Selain itu, ada pilihan model ala gelang mewah berlapis emas 18-karat atau logam rhodium.

Ela berfungsi layaknya perangkat wearable sejenis, yaitu sebagai ekstensi dari smartphone Anda. Tapi selain menyampaikan notifikasi, produsen juga membenamkan berbagai kemampuan unik. Pertama, pengguna bisa menentukan prioritas agar Ela hanya menampilkan notifikasi dari individu-individu penting saja. Lalu kita juga dapat mengkustomisasi masing-masing alert buat menampilkan warna LED berbeda. Ela mendukung delapan pola alert dan 15 profile dari daftar kontak di smartphone.

Smart bracelet ini juga bisa bekerja layaknya fitness tracker. Ela mampu menghitung jumlah langkah dalam sehari, mengkalkulasi data dengan lengkap, serta terintegrasi ke Apple HealthKit serta Google Health. Proses pemasangannya juga tidak sulit. Anda hanya perlu mengunduh app companion-nya (tersedia di Apple App Store dan juga Google Play), lalu mengikuti langkah-langkah di sana. Baterai non-removable di dalam diklaim dapat menjaga Ela tetap aktif hingga tiga hari.

Gelang pintar Ela saat ini baru tersedia di kawasan Amerika lewat Macys.com, dijajakan seharga mulai dari US$ 195.