1. Startup

Hadiah.me Tambah Persaingan di Segmen Program Loyalitas

Menawarkan "cashback" sebagai senjata utama

Tren belanja online yang saat ini sedang digemari di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak terkait, mulai dari situs pembanding harga produk di situs e-commerce hingga pemberian cashback dan promo menarik. Salah satu layanan yang mencoba menghadirkan layanan cashback sekaligus program loyalitas adalah Hadiah.me.

Startup yang  didirikan PT Digital Poin Indonesia ini memberikan cashback pada semua anggotanya dari aktivitas belanja online yang mereka lakukan. Tidak hanya cashback, Hadiah.me juga memberikan diskon, serta hadiah dari setiap pembelanjaan yang dilakukan.

“Saat ini ada banyak online shop dan layanan e-commerce yang telah bekerja sama dengan Hadiah.me, di antaranya adalah Lazada, Tokopedia, Matahari Mall, Blibli, Zalora, Bhinneka, PegiPegi, BerryBenka, dan lainnya,” kata Perwakilan Hadiah.me Aldi S. Herlambang kepada DailySocial.

Cara kerja Hadiah.me mirip dengan Shopback yang lebih dulu hadir di Indonesia. Usai melakukan pendaftaran, konsumen bisa memilih layanan e-commerce yang tersedia di situs Hadiah.me, kemudian diarahkan ke layanan e-commerce tersebut.

Sebelum dialihkan ke situs, akan muncul keterangan mengenai nilai cashback yang diberikan atau nilai voucher diskon yang tersedia. Nominal cashback tersebut selanjutnya akan masuk ke saldo akun konsumen yang nantinya bisa dicairkan ke rekening bank. Nilai cashback yang tersedia berkisar antara 4-15%.

Untuk mendukung proses pencairan cashback, Hadiah.me bekerja sama dengan berbagai bank. Selain itu, cashback tersebut juga bisa di-redeem menjadi e-money Mandiri e-cash atau DOKU. Cashback juga bisa menjadi pulsa ponsel.

Memperbanyak merchant dan afiliasi

Untuk menjamin keamanan dari konsumen, Hadiah.me memastikan data pribadi yang dibagikan konsumen tetap terjaga kerahasiaannya. Hadiah.me sendiri mendapatkan pendapatan dari program promosi dan afiliasi untuk setiap transaksi yang berhasil.

“Hadiah.me menargetkan pada tahun 2017 ini dapat memperbanyak merchant dan mengembangkan layanan agar lebih baik lagi serta memberikan penawaran cashback terbaik untuk para anggotanya dengan proses yang cepat.”

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again