1. Lifestyle

INAICTA 2013 Resmi Diluncurkan Hari Ini

Acara penghargaan karya teknologi informasi Indonesia ICT Award, atau biasa dikenal dengan INAICTA, pada hari ini resmi diluncurkan kembali. Perhelatan yang memang rutin diadakan setiap tahun ini pada tahun 2013 ini mengambil tema Teknokreasi: A Nation of Possibilities.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, INAICTA 2013 juga menitikberatkan acara pada bagian lomba. Untuk edisi kali ini, terdapat hingga 16 kategori lomba yang tersedia untuk mewadahi berbagai kalangan pelaku TIK di tanah air, mulai dari pelaku profesional hingga pelajar usia sekolah dasar.

Untuk pelaku industri TIK secara umum, ada tujuh kategori yang bisa diikuti yakni:

  1. Creative & Innovative New Media untuk karya-karya interaktif, media sosial dan media baru
  2. Digital Entertainment untuk karya-karya hiburan digital seperti game dan animasi digital
  3. e-Gov Application untuk karya-karya yang memberi nilai tambah bagi kegiatan di lembaga-lembaga pemerintahan dan layanan publik
  4. e-Business & Industrial Application, Enterprise Level untuk aplikasi-aplikasi enterprise
  5. e-Business & Industrial Application, SME Level untuk aplikasi-aplikasi yang membantu atau memberi nilai tambah bagi usaha kecil dan menengah
  6. Research and Development untuk aplikasi-aplikasi riset terapan, serta
  7. e-Inclusion untuk karya-karya yang membantu pengguna dengan keterbatasan tertentu (seperti tuna daksa, tuna netra, tuna rungu)

Diluar ketujuh kategori umum tadi, ada satu kategori khusus untuk pelaku startup di dalam negeri yakni kategori Startup Company. Pada kategori ini ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk bisa disebut sebagai startup oleh INAICTA. Syarat-syarat tersebut diantaranya perusahaan sudah berdiri secara legal, belum berumur 30 bulan pada tanggal 14 Oktober 2013, bukan merupakan anak perusahaan dari perusahaan yang dianggap sudah mapan, serta belum menerima pendanaan besar dari VC atau investor lain.

Selain kategori-kategori tadi, ada juga kategori yang diperuntukkan bagi pelajar mulai dari pelajar sekolah dasar, sekolah menengah, sekolah menengah atas, dan perguruan tinggi. Untuk pelajar perguruan tinggi sendiri, ada dua kategori yakni kategori Application dan kategori Creative New Media. Selain itu, ada pula kategori Applicative Robot untuk pelajar dan mahasiswa.

Masih di bidang pendidikan, ada juga kategori e-Learning. Kategori ini ditujukan bagi pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam meningkatkan kualitas belajar mengajar bagi para praktisi pendidikan.

Meski sudah diluncurkan secara resmi pada hari ini, pendaftaran INAICTA 2013 sendiri baru akan dibuka pada tanggal 21 Februari nanti. Sementara waktu, Anda bisa mendapatkan informasi tentang INAICTA 2013 dari situs resminya maupun akun @inaicta di media sosial Twitter.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again