1. Startup

Jakarta Founder Institute Sediakan Beasiswa Lewat Program Female Founder Fellowship

Pendaftaran untuk Jakarta Founder Institute memasuki minggu terakhir, tanggal 9 Oktober nanti adalah tanggal akhir untuk para calon peserta untuk mendaftarkan diri.

Jakarta Founder Institute akan memulai program mereka pada tanggal 26 Oktober 2011 sampai dengan 6 Februari 2011. Nantinya ditargetkan sebanyak 30 peserta untuk mengikuti kursus ini dengan kurikulum yang dibutuhkan dalam membangun dan membangun startup serta tentunya jaringan dan bimbingan dari para mentor yang berpengalaman baik lokal dan international.

Seperti yang sebelumnya dituliskan DailySocial, dari 30 target peserta saat ini telah ada 14 orang yang diterima untuk program JKFI dan sepertinya terus bertambah, ini terlihat dari jumlah peserta perempuan yang mendaftar, dari sebelumnya 7 kini menjadi 8 orang.

Di tahun 2011 ini Founder Institute (FI) juga menargetkan untuk meluluskan 175 founder perempuan di bidang teknologi dengan meningkatkan target persentasi founder perempuan menjadi 30%. Oleh karena itu, FI mengadakan program Female Founders Fellowship. Program ini akan memberikan beasiswa bagi peserta perempuan terpilih.

Untuk program Female Founder Fellowship di Jakarta Founder Institute (JKFI), Novistiar dari JKFI menjelaskan bahwa, "semua founder perempuan yang mendaftar ke JKFI peridode sekarang otomatis akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan Female Founder Fellowship." Nantinya, pada akhir pendaftaran, akan dilihat rangking tertinggi founder perempuan yang berhasil dipilih setelah lulus tahap test. JKFI akan memilih satu peserta perempuan yang mendapatkan Female Founder Fellowship.

Sampai sejauh ini ada 8 orang peserta perempuan yang mendaftarkan diri dan 4 telah diterima. JKFI menargetkan untuk setidaknya menerima 20% founder atau 6 orang pada program mereka di Jakarta.

Lalu apa yang akan mereka (para founder perempuan) akan dapatkan? Dijelaskan oleh Novistiar bahwa dari segi kurikulum tidak ada bedanya, sama dengan peserta lain, tidak ada keringanan atau hal khusus. Satu orang yang terpilih hanya akan dibebaskan dari course fee, dan mereka juga bisa membangun jaringan dengan FI female graduates lainnya dan berbagi pengalaman.

Program Female Fellowship ini juga tentunya bukan tentang perlakuan istimewa atau yang lain, program Female founder Fellowship ini di desain untuk meningkatkan jumlah calon peserta perempuan di Founder Institute. Seperti yang dijelaskan oleh Novistiar bahwa, "Alasan kami tidak memberikan keistimewaan kepada female founders adalah karena kami percaya mereka memiliki kemampuan yang sama dengan rekan prianya, sehingga tidak perlu diistimewakan."

Untuk keterangan lengkap bisa membaca di tautan ini. Dan jangan sampai ketinggalan untuk mereka yang tertarik mengikuti program Jakarta Founder Institute, pendaftaran masih dibuka sampai dengan tanggal 9 Oktober 2011. Pendaftaran bisa dilakukan melalui tautan ini.

Disclosure: DailySocial adalah media partner rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh Jakarta Founder Institute

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again