1. Startup

Kakatu Perbarui Tampilan dan Tambah Fitur Mode Orang Tua

Kakatu, Android launcher yang ditujukan untuk kontrol akses smartphone yang digunakan anak, baru-baru ini memberikan pembaruan terhadap aplikasinya dengan memberikan tampilan yang lebih segar dan menambahkan sejumlah fitur baru. Launhcer Kakatu juga sudah tersedia untuk diunduh melalui Google Play.

Co-Founder dan CMO Kakatu Muhamad Nurawaludin, yang akrab dipanggil Mumu, mengatakan kepada DailySocial, "Konsep baru ini berarti adalah tampilan launcher yang lebih clean seperti launcher Android pada umumnya. Di sini kita berusaha untuk membuat Kakatu dapat digunakan tidak hanya untuk anak saja, akan tetapi tetap nyaman digunakan oleh orangtua."

Selain tampil lebih segar, pada pembaruan ini Kakatu juga menambahkan dua fitur baru di aplikasinya yaitu Wallpaper Edukasi yang ditujukan untuk anak dan menambahkan Mode Orang Tua pada pengaturan. Wallpaper Edukasi berisi tips parenting untuk aktivitas sehari-hari, bahkan pesan moral untuk anak yang di tampilkan dengan gambar menarik, sementara Mode Orang Tua memungkinkan orangtua untuk dengan mudah berganti fungsi gadget sesuai kebutuhan tanpa harus keluar dari aplikasi Kakatu.

Selain kedua fitur tersebut, ada satu fitur yang tak kalah menarik, yaitu Timer. Dengan menggunakan fitur ini maka orang tua dapat mengontrol waktu penggunaan smartphone oleh anaknya dan menampilkan pesan khusus yang ditambahkan oleh mereka ketika waktu penggunaan sudah habis.

Ketika disinggung mengenai model bisnis, Mumu menjelaskan bahwa saat ini mereka sedang menggarap tiga model bisnis. Dua model bisnis yang dijajaki adalah pre installed application pada perangkat atau bahkan white label (B2B), dan kakatu school and community yang membuat Kakatu tidak hanya berfungsi sebagai media kontrol dan edukasi saja tetapi juga untuk memudahkan komunikasi antara sekolah, guru, siswa, dan orang tua (B2B2C). Sedangkan untuk In App purchase dan subscribe untuk konten premium, seperti wallpaper dan lainnya, saat ini sudah direalisasikan dengan menghadirkan Kakatu Store.

Kakatu saat ini memperoleh dukungan penuh dari yayasan parenting, seperti SEMAI2045 dan Yayasan Kita, dan Buah Hati (ykbh). Kakatu merupakan salah satu finalis dalam ajang Indonesia Next App dan Seedstars World (SSW).

"Untuk tahun 2015 kita akan terus berkembang  dalam memenuhi mayoritas kebutuhan orang tua dan anak, termasuk membuat Kakatu for Mom agar bisa melakukan Remote Setting dengan Kakatu sekarang. Kontrol dan edukasi penggunaan gadget dapat dilakukan kapanpun, dan di manapun. Tanpa terbatas waktu dan tempat. Juga extend ke platform lain seperti PC," pungkas Mumu.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again