Leica Luncurkan Suksesor Kamera Mirrorless Hitam-Putih M Monochrom

Tiga tahun yang lalu, Leica mengejutkan dunia fotografi dengan merilis kamera mirrorless yang hanya bisa memotret hitam-putih. Kamera tersebut memang digital, akan tetapi jiwanya benar-benar analog, dengan banderol harga berkisar ribuan dolar.

Kendati demikian, rupanya kamera bernama Leica M Monochrom itu menuai banyak pujian. Kamera ini merupakan yang pertama (atau satu-satunya) kamera digital dengan sensor full-frame yang tak dilengkapi susunan filter warna. Ia sanggup menghasilkan gambar hitam-putih dengan karakter yang benar-benar khas dan sulit ditiru oleh kamera lain yang mengandalkan fungsi image processing atau filtering.

Menyadari kesuksesannya, Leica pun meluncurkan sang suksesor, M Monochrom (Type 246). Generasi kedua kamera mirrorless ini tidak cuma mengusung performa yang lebih kencang, tetapi juga sensor gambar baru yang lebih sempurna.

Info menarik: Setelah 100 Tahun Berkecimpung di Dunia Fotografi, Leica Store Akhirnya Dibuka di Indonesia

Fokusnya masih sama, yakni menghasilkan foto-foto hitam-putih dengan kualitas maksimum. Untuk itulah Leica telah menjejalkan sensor CMOS baru dalam format full-frame ke tubuh M Monochrom (Type 246). Sensor gambar ini memiliki resolusi 24 megapixel, dan sama seperti pendahulunya, tidak memiliki susunan filter warna.

Sensitivitas sensor gambar ini bisa terus didongkrak hingga ISO 25.000, dengan detail yang diyakini melebihi milik kamera dengan sensor berwarna. Kemudian yang tak kalah penting adalah soal kompatibilitas lensa; selain lini lensa M-Lens, Leica M Monochrom (Type 246) kini juga bisa digunakan bersama deretan lensa Leica R.

Menemani sensor gambar baru tersebut adalah image processor Leica Maestro dengan kapasitas RAM sebesar 2 GB. Dibandingkan dengan pendahulunya, M Monochrom (Type 246) sanggup mengambil gambar tiga kali lebih cepat. Sebagai pelengkap, Leica tak lupa menyematkan opsi perekaman video full-HD – yang tentu saja, juga hitam-putih.

Info menarik: Aplikasi Filters for iPhone Hadirkan 800 Jenis Efek Bagi Penggemar Fotografi

Semua itu dikemas di dalam body bergaya rangefinder yang minimalis nan tahan banting. Bahan magnesium dipercaya sebagai konstruksi bodi kamera, sedangkan layar LCD-nya dilapisi kaca sapphire crystal yang hampir mustahil tergores.

Melalui layar berukuran 3 inci ini, pengguna juga bisa mengaktifkan fungsi Live View sebagai alternatif dari viewfinder optiknya. Fitur magnification dan focus peaking turut disertakan sehingga Anda bisa lebih mudah menyesuaikan fokus manual pada layar beresolusi 921.600 dot tersebut.

Leica M Monochrom (Type 246) rencananya akan mulai dipasarkan pada bulan Mei 2015, dengan harga $7.450 (tidak termasuk lensa). Melihat harga tersebut, Anda mungkin bertanya-tanya sebagus apa gambar yang bisa dihasilkan. Well, silakan nikmati sendiri hasil jepretan fotografer Ragnar Axelsson kala berkelana di Islandia bersama Leica M Monochrom (Type 246).

Kami hanya memuat dua foto, lebih lengkap Anda bisa melihatnya di sini.

 

 

Sumber: Leica dan PetaPixel. Foto dikutip dari BlogLeica, copyright Ragnar Axelsson.