9 September 2021

by Lukman Azis

Lenovo Juga Ungkap Tablet Android 11 dan 12 Inci dengan Aksesori Keyboard untuk Bekerja dan Belajar Hybrid

Khusus Lenovo Tab P12 Pro didukung Project Unity yang memungkinkan terhubung ke laptop secara nirkabel layaknya monitor eksternal

Selain memperbarui laptop Yoga Slim 7 Carbon dengan panel OLED dan prosesor baru AMD Ryzen 5000 series. Lenovo juga mengungkap dua tablet Android baru guna menunjang aktivitas belajar, bekerja, dan hiburan dari rumah dan hybrid.

Mereka adalah Lenovo Tab P12 Pro dan Tab P11 5G, yang dapat digunakan seperti laptop berkat dukungan aksesori keyboard fisik. Serta dapat terintegrasi secara seamless dengan laptop dengan software Project Unity.

Mari bahas dari Lenovo Tab P12 Pro, sebuah tablet premium bersistem operasi Android 11 dengan layar 12,6 inci beresolusi 2K dalam aspek rasio 16:10. Ia sudah menggunakan panel AMOLED dengan refresh rate 120Hz, mendukung HDR10+ dan Dolby Vision, dengan tingkat kecerahan 600 nits pada mode extreme, serta punya mode DC dimming.

Layar tersebut juga dapat memutar film HD di Netflix dan Prime Video, serta mengantongi sertifikasi TUV Rheinland untuk low-blue light. Sementara, untuk audio-nya mengandalkan empat speaker SLS surround sound JBL quad channel, didukung Lenovo Premium Audio dan Dolby Atmos.

Selain menawarkan pengalaman multimedia premium, Lenovo Tab P12 Pro juga dapat menunjang kegiatan produktivitas dengan nyaman berkat aksesori keyboard berukuran penuh yang dilengkapi trackpad. Juga memiliki digital pen Lenovo Precision Pen 3 yang menempel dengan magnet untuk wireless charging dan dilengkapi fitur peringatan anti-hilang.

Software Project Unity sendiri merupakan kerangka konektivitas nirkabel baru dari Lenovo yang memungkinkan tablet terhubung dengan laptop Lenovo berbasis Windows 10/11 secara seamless. Tablet dapat menjadi monitor eksternal untuk pengalaman multitasking yang mendalam.

Soal dapur pacu, Lenovo mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 870, berpadu dengan RAM 8GB, dan penyimpanan internal 256GB. Baterainya berkapasitas 10.200 mAh yang menyuguhkan waktu streaming video hingga 17 jam dan kompatibel dengan quick charger 45W (dijual terpisah). Konektivitas nirkabelnya tersedia model 5G atau WiFi 6 only.

Sementara, Lenovo Tab P11 5G adalah tablet Android 11 dengan layar IPS 11 inci beresolusi 2K yang juga mendukung Dolby Vision dan punya tingkat kecerahan 400 nits. Audio-nya menggunakan empat speaker JBL, dengan dukungan Dolby Atmos dan Lenovo Premium Audio Solution.

Lenovo Tab P11 5G juga dibekali aksesori opsional keyboard dan Lenovo Precision Pen 2. Lenovo menggunakan chipset 5G Qualcomm Snapdragon 750G 5G yang mendukung sub-6 GHz band. Didukung RAM 8GB, penyimpanan internal 256GB, dan baterai 7.700 mAh yang dapat menemani streaming video 12 jam dengan quick charge 20W.

Mengenai harga, Lenovo Tab P12 Pro versi WiFi only dibanderol mulai dari US$ 609.99 atau sekitar Rp8,7 jutaan. Sementara, model 5G dari Lenovo Tab P12 Pro dijual mulai dari € 899 atau Rp15 jutaan dalam warna Storm Grey. Kemudian untuk Lenovo Tab P11 5G dibanderol mulai dari € 499 (Rp8,4 jutaan) dalam opsi warna Moon White, Storm Grey, dan Modernist Teal.