Resmi Sudah, Kenny "Xepher" Deo Bergabung dengan Tim GeekFam

Xepher akan bermain dengan roster baru dari tim GeekFam

Baru-baru ini muncul kabar terbaru soal tim yang akan menjadi naungan bagi salah satu pemain Dota Indonesia yang go internasional, Kenny “Xepher” Deo. Setelah kurang lebih tujuh bulan bersama Tigers, kini muncul sebuah kabar bahwa Xepher pindah ke tim Geek Fam. Sebelumnya, pada 23 April lalu, tim Tigers mengumumkan perpisahan dengan pemain posisi Support 4 asal Indonesia tersebut.

Kepergian Xepher ketika itu berbarengan dengan kepergian dari Danil "Dendi" Ishutin, salah satu pemain midlaner yang masih menjadi panutan banyak pemain Dota sampai saat ini. Dalam perpisahan tersebut, Dawei “Xero” Teng sempat sedikit memberikan komentar singkatnya soal Xepher.

Sumber: Facebook @TigersDota2

“Ketika baru bergabung Kenny adalah bocah pemalu yang kesulitan berkomunikasi dengan anggota tim lain menggunakan bahasa inggris. Namun, kecintaannya terhadap Dota telah mendorong dirinya sampai batas. Kini ia telah berkembang pesat, baik secara player Dota ataupun individu.” Dawei Teng lewat media sosial Tigers Dota.

Meski bersama dalam waktu yang cukup singkat, Xepher sempat mengalami masa kejayaannya tersendiri ketika bersama Tigers. Puncaknya adalah ketika Xepher, InYourDream dan kawan-kawan berhasil memenangkan DreamLeague Season 10, mengalahkan Navi 3-2 dalam seri best-of-5.

Kini bersama GeekFam, masa depan apa yang bakal menunggu Xepher di sana? Terakhir kali, tim asal Malaysia ini baru saja memindahkan roster utama mereka menjadi sub-roster. Para pemain yang diturunkan menjadi sub-roster tersebut adalah Justine “Tino” Ryan, Vincent “AlaCrity” Yoong, Lee “kYxY” Kong Yang, Mark “Shanks’ Jubert Redira, dan Pang “BrayaNt” Jian Zhe.

Durasi roster GeekFam tersebut terbilang cukup dini. Baru bergabung sekitar bulan Januari 2019 lalu, GeekFam mendadak menurunkan roster tersebut pada dua hari lalu (3 Mei 2019). Terakhir kali, mereka harus puas berada di peringkat ketiga pada gelaran Asia Pasific Predator League 2019, setelah kalah 2-0 dari BOOM.ID pada babak loser bracket finals.

Sumber: Instagram @teamgeekfam

Xepher di dalam tim GeekFam berarti akan membangun roster baru lagi, mengumpulkan pemain-pemain terbaik di Asia Tenggara. Melihat keputusan Xepher kali ini, sebenarnya bisa dibilang cukup masuk akal. Mengapa? Hal ini mengingat scene Dota 2 di Indonesia yang belakangan sedang melesu. Berbagai organisasi esports yang lahir dari Dota malah melepas divisi Dota 2, seperti The Prime dan juga Rex Regum Qeon.

Akankah nantinya Xepher mengajak pemain asal Indonesia lain untuk membangun roster GeekFam? Yang pasti adalah, mari kita doakan semoga GeekFam bisa menjadi rumah bagi Xepher untuk berkembang menjadi lebih baik lagi ke depannya!