Sambut OnePlus 3, OnePlus Kembali Bagi-Bagi VR Headset Gratis

Headset yang dibagikan kali ini tidak sembarangan dan lebih canggih dibanding Cardboard

Setahun yang lalu, OnePlus membuat gebrakan dengan meluncurkan OnePlus 2 dalam eventvirtual reality. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 30.000 VR headset berbasis Cardboard mereka bagi-bagikan secara cuma-cuma kepada para penggemar supaya mereka bisa berjumpa dengan smartphone yang sudah dinanti-nanti lebih dulu ketimbang yang lain.

Tahun ini bisa dipastikan kita akan bertemu dengan OnePlus 3. Berkaca dari pengalaman yang lalu, OnePlus pun kembali meramu event peluncuran dalam VR. Namun lokasi virtual yang akan menjadi venue kali ini jauh lebih kompleks daripada sebelumnya.

OnePlus 3 nantinya akan diungkap di The Loop, sebuah stasiun antariksa yang merupakan markas OnePlus di masa yang akan datang, demikian imajinasi yang akan disuguhkan dalam VR nantinya.

Peluncuran OnePlus 3 nantinya akan diadakan di lokasi virtual di antariksa bernama The Loop / OnePlus

OnePlus pun akan kembali membagi-bagikan VR headset secara gratis. Akan tetapi headset yang dibagikan kali ini tidak sembarangan. Dijuluki OnePlus Loop VR Headset, ia diyakini sanggup menyuguhkan pengalaman VR yang lebih sempurna ketimbang tahun lalu.

Headset ini dikembangkan bersama sebuah perusahaan yang sudah cukup ahli di bidang VR, yaitu AntVR. Desainnya bisa dibilang terinspirasi oleh Samsung Gear VR, lengkap hingga tali pengikat kepalanya.

Sebanyak 30.000 unit akan didistribusikan secara cuma-cuma oleh OnePlus – pengguna hanya perlu menebus biaya pengirimannya. Sayangnya antusiasme para fans OnePlus begitu besar; stoknya sudah habis jika Anda mengunjungi tautan berikut.

OnePlus sendiri belum menyebutkan tanggal pasti peluncuran OnePlus 3. Namun mereka menjelaskan bahwa nantinya para pengunjung The Loop, alias mereka yang menonton acara peluncuran dalam VR, bisa memesan OnePlus 3 lebih dulu daripada yang lain.

Sumber: OnePlus Forum.