12 December 2019

by Lukman Azis

Samsung Galaxy Land Kedua Digelar di Kota Kasablanka

Galaxy Land diselenggarakan di Grand Atrium Kota Kasablanka 9 - 15 Desember 2019

Event Samsung Galaxy Land kembali digelar untuk kedua kalinya di Indonesia. Sebelumnya ajang ini diadakan di Atrium 2 Lippo Mal Puri pada bulan Mei 2019, sementara yang kedua diselenggarakan di Grand Atrium Kota Kasablanka dari tanggal 9 - 15 Desember 2019.

"Kenapa Galaxy Land? Karena kita melihat bahwa tidak cukup bila hanya menjual device secara produk dan tidak memberikan konsumen ekosistem yang lebih luas. Dengan Galaxy Land kita harapkan konsumen bisa mendapatkan semua mengenai Samsung yang ada di Indonesia. Terutama dari segi smartphone, IOT, dan aksesori. Kemudian juga dari segi produk-produk lain yang kita punya dan semua user experience yang ada di sini," ujar Hasan Aula, Chief Executive Officer Erajaya Group.

"Konsumen bisa mendapatkan value dan bisa mendapatkan lebih banyak informasi mengenai produk - tentunya konsumen akan lebih mengerti dan memakai produk dengan lebih maksimal. Jadi ini adalah salah satu upaya dari kerja sama Erajaya dan Samsung, tentunya dari segi strategi kita untuk bisa terus menerus memberikan edukasi kepada konsumen," tambahnya.

Galaxy Land sendiri merupakan ajang pameran Samsung Galaxy Series terbesar dan terlengkap di Indonesia. PT. Nusa Abadi Sukses Artha (NASA) adalah salah satu anak usaha Erajaya Group yang khusus menangani bisnis ritel mono-brand Samsung Experience Store (SES).

Sebuah konsep dan inisiatif baru yang diperkenalkan tahun 2019 untuk memberikan pengalaman terbaik bagi konsumen Samsung. Event expo dan exhibition Samsung terbesar dan terlengkap yang dikemas secara menyeluruh, baik dari sisi produk device, ekosistem serta service yang dilengkapi dengan hands-on experience mengenai teknologi, fitur, maupun program Customer Relationship Management (CRM) dalam sebuah event.

Berbagai kegiatan di Galaxy Land akan dipandu oleh Galaxy Master yang akan membantu Konsumen untuk lebih memahami tentang produk-produk Samsung Galaxy Series, seperti Galaxy A Series, S Series, Note Series, Galaxy Gear, dan lainnya. Agar Konsumen lebih mudah memahami fitur Samsung, semua produk di Galaxy Land dilengkapi live demo unit.

“Menandai kerjasama Samsung dengan Erajaya Group selama lebih dari 15 tahun, Galaxy Land menjadi event yang memberikan berbagai kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen untuk memiliki teknologi terbaru dari Samsung, mulai dari rangkaian Galaxy A series terbaru, Galaxy S10 dan Note 10, hingga Galaxy ekosistem dan aksesoris," jelas JaeHoon Kwon, President Samsung Electronics Indonesia.

Bagi konsumen Erajaya Ritel Group yang meliputi Erafone, Eraspace.com, Samsung Experience Store by NASA, Urban Republic yang melakukan pembelian produk Samsung minimal Rp 2.000.000 di periode 1 November sampai dengan 1 Desember 2019 mendapatkan gratis member EraClub dan berkesempatan mengikuti program Samsung Karnaval 2019 dengan Grand Prize mobil Mitsubishi Expander yang akan diundi pada hari Minggu, 15 Desember 2019 di Galaxy Land Atrium Kota Kasablanka.

Selama event Galaxy Land, tersedia berbagai promosi dan penawaran istimewa bagi para pecinta produk Samsung, yaitu:

  • Cashback smartphone Samsung hingga Rp 5.500.000
  • Harga Spesial Samsung Galaxy Note10 Series mulai dari Rp 13.399.000 plus GRATIS* Galaxy Fit E
  • Harga Spesial Samsung Galaxy S10 Series mulai dari Rp 9.999.000 plus GRATIS* voucher aksesoris senilai Rp 500.000
  • Flash Sale smartphone dan aksesoris Samsung dapatkan cashback hingga Rp 4.000.000
  • Tukar gadget lama kamu ke Galaxy Note10 Series
  • GRATIS* Galaxy Buds untuk lima Konsumen pertama Samsung Galaxy Note10|10+
  • Tambahan diskon hingga Rp 500.000 dan cicilan 0% hingga 24 bulan dengan kartu kredit BCA, CIMB Niaga, Citibank, Digibank by DBS dan Mandiri
  • Cicilan mudah tanpa kartu kredit plus diskon hingga Rp 1.000.000 dengan AEON, HCI, Kredit Plus, Mega Zip dan Kredivo.