18 August 2017

by Glenn Kaonang

Shonin Streamcam Adalah Action Cam Sekaligus Kamera Pengawas untuk Tubuh Anda

Video akan otomatis diunggah ke cloud, dan bisa diamati lewat aplikasi pendamping di ponsel

Siapa yang mengira kamera pengawas bisa jadi se-mainstream sekarang? Dahulu mungkin hanya pemilik toko yang memilikinya, tapi sekarang konsumen rumahan pun juga. Kamera pengawasnya juga bukan sembarangan, melainkan yang bisa mengunggah video ke cloud untuk bisa diamati secara real-time lewat ponsel.

Di depan garasi, di dalam ruang tamu, di teras belakang, kamera pengawas ada di mana-mana. Yang terbaru, kamera pengawas bahkan bisa disematkan ke tubuh Anda. Paling tidak itulah gambaran yang saya tangkap ketika mendengar soal perangkat bernama Shonin Streamcam berikut.

Pada prinsipnya, Shonin merupakan sebuah kamera wearable yang siap mengabadikan apa saja yang terjadi di hadapan penggunanya selagi mengunggahnya ke cloud secara otomatis. Seperti yang saya bilang, Shonin merupakan kamera pengawas, tapi untuk Anda sendiri ketimbang rumah Anda.

Desainnya mengingatkan saya pada GoPro Fusion, tapi dengan dimensi yang jauh lebih mungil, tepatnya 56 x 56 mm, dengan tebal hanya 13,5 mm. Ia bisa dijepitkan ke pakaian dengan mudah, atau dengan bantuan penjepit magnetik yang dapat disembunyikan di balik baju. Shonin siap Anda ajak ke mana saja, dalam kondisi cuaca apa saja, mengingat ia telah mengantongi sertifikasi ketahanan air IP67.

Di balik lensa bersudut pandang 120 derajatnya, bernaung sensor yang sanggup merekam video beresolusi 720p atau 1080p selama sekitar 2,5 jam sebelum baterainya habis. Video itu akan disimpan sekaligus dienkripsi ke kartu microSD, atau diunggah ke cloud dengan bantuan Wi-Fi. Lebih lanjut, Shonin juga akan hadir dalam varian yang mendukung konektivitas 4G LTE supaya proses upload bisa berlangsung di mana saja.

Dari situ videonya bisa langsung diamati lewat aplikasi pendampingnya di ponsel, atau bahkan disiarkan secara langsung ke Facebook atau YouTube. Tak hanya sebagai kamera pengawas, Shonin pun sebenarnya juga bisa Anda jadikan sebagai action cam yang begitu praktis digunakan.

Kendati demikian, pengembangnya memang mendesain Shonin untuk membantu mencegah pengguna menjadi korban aksi kejahatan. Dengan melihat sebuah kamera yang sedang merekam, setidaknya pelaku kejahatan bakal berpikir dua kali sebelum melangsungkan aksinya kepada pengguna Shonin.

Shonin saat ini sedang dipasarkan melalui situs crowdfundingKickstarter. Selama masa early bird, varian Wi-Fi only ditawarkan seharga $149, sedangkan varian LTE seharga $179.