15 September 2014

by Yoga Wisesa

Silakan Simak 21 Screenshot Bocor Terbaru Microsoft Windows 9 'Threshold'

Dari beberapa laporan terpercaya, di akhir bulan September 2014 Microsoft berencana untuk mengumumkan secara resmi sistem operasi terbaru mereka ber-codename Threshold, selama ini kita kenal juga sebagai Windows 9. Mendekati hari H, sebuah situs Jerman mempublikasi tidak kurang dari 21 screenshot memperlihatkan platform anyar tersebut.

Menurut sumber, WinFuture.de, screenshot-screenshot ini mereka dapatkan dari seorang karyawan partner Microsoft yang telah mendapatkan akses ke versi pre-release Threshold. Dan sepertinya, versi inilah yang disebut-sebut sebagai technology preview. Melihat jumlahnya, sang pengirim mencoba memastikan bahwa screenshot-screenshot miliknya tersebut bukan rekayasa.

Dan berdasarkan gambar-gambar itu, apa yang akan segera Anda simak diambil dari build 9834, dibuat belum lama ini yaitu tanggal 9 September 2014 khusus untuk para partner. Ini dia:

 

Tampilan persyaratan lisensi.

 

Menu Start dengan tampilan a la Metro UI.

 

Kita bisa membuka dan menghapus app langsung dari menu Start.

 

Window notifikasi?

 

File Explorer.

 

Windows Store tidak berubah.

 

Info menarik: Microsoft Berencana Umumkan Windows 9 ‘Threshold’ di Akhir September

 

Tampilan Windows Store dalam window.

 

Virtual desktop?

 

Opsi kustomisasi virtual desktop.

 

PC Setting.

 

Tampilan menu System.

 

Tampilan Properties Taskbar dan Menu Start.

 

Internet Explorer 11.

 

Tampilan Microsoft Feedback.

 

Menu setting suara.

 

Info menarik: Cortana Akan Hadir di Windows 9 Dengan Kemampuan yang Tak Kalah Canggih

 

Command Prompt.

 

Bagian About dari Registry Editor.

 

Registry Editor.

 

Penampakan Properties di File Explorer.

 

Opsi Windows Features.

 

Tampilan menu Start dan Internet Explorer.

Bersamaan dengan pengumuman resmi Microsoft Windows 9, sang produsen sistem operasi itu tampaknya juga akan melepas versi technology preview dalam waktu dekat. Anda bisa membaca kembali artikel-artikel Trenologi tentang Threshold via link ini.

 Via The Verge.