1 August 2017

by Glenn Kaonang

Flash Disk Ini Mengemas Tiga Konektor Sekaligus: USB-A, micro USB dan USB-C

Satu flash disk untuk semua perangkat, termasuk smartphone

Spesifikasi USB yang ada sekarang sudah ibarat belajar alfabet. Ada USB Type-A yang merupakan tipe paling standar, ada USB Micro-B yang lebih kita kenal dengan istilah micro USB, kemudian yang terbaru ada USB Type-C yang wujud konektornya paling praktis dan memiliki kinerja transfer data paling cepat.

Ketiganya masih dan sudah digunakan sekarang; yang lama belum ditinggalkan, sedangkan yang baru sudah mulai menyebar ke lebih banyak perangkat. Lalu konsumen pun bingung harus menggunakan USB flash disk dengan jenis konektor yang mana. Namun Silicon Power tak akan membiarkan hal itu terjadi.

Produsen asal Taiwan tersebut baru saja memperkenalkan USB flash disk yang sangat unik. Dijuluki SP Mobile C50, ia mengemas tiga konektor sekaligus: USB-A, micro USB dan USB-C, sehingga Anda bisa menancapkannya di berbagai macam perangkat, termasuk smartphone sekalipun.

USB-A yang paling standar diposisikan di ujung depan, sedangkan konektor micro USB-nya disembunyikan di dalamnya. Di belakang, ada konektor USB-C yang dilindungi oleh penutup berbahan karet. Silicon Power bilang kalau konstruksi perangkatnya didesain sedemikian rupa guna mencegah konektornya tidak rusak.

Untuk USB-A dan USB-C, kecepatan transfer maksimumnya ada di angka 5 Gbps (USB 3.0), sedangkan micro USB miliknya cuma terbatas di 480 Mbps (USB 2.0). Khusus konektor micro USB ini – yang akan digunakan bersama smartphone Android – pengguna wajib mengunduh aplikasi pendamping SP File Explorer App di perangkat yang bersangkutan.

SP Mobile C50 rencananya akan dipasarkan dalam beberapa minggu ke depan. Harganya belum diketahui, namun ada tiga varian kapasitas yang ditawarkan: 32, 64 dan 128 GB.

Sumber: AnandTech.