8 July 2020

by Lukman Azis

Sirui Umumkan Lensa Anamorphic 35mm F1.8 1.33x

Lensa anamorphic kedua Sirui setelah 50mm F1.8 1.33x

Pada bulan Februari 2020 lalu, Sirui yang mungkin kita kenal sebagai pembuat tripod memperkenalkan lensa anamorphic 50MM F1.8 1.33x. Lensa tersebut memungkinkan merekam video dengan aspek rasio 2.4:1 dan tersedia untuk berbagai mount kamera yaitu Sony E-mount, Fujifilm X, dan Micro Four Thirds.

Sebagai informasi, lensa anamorphic sering digunakan oleh para filmmaker untuk menghasilkan video dengan aspek rasio super lebar sehingga tampil sinematik dan bokeh yang lebih menarik dengan efek pantulan cahaya. Biasanya lensa seperti dibanderol cukup mahal, tapi Sirui 50MM F1.8 1.33x hanya dibanderol Rp11 juta dan sudah tersedia di Indonesia.

Kejutan Sirui tidak sampai disitu saja, karena mereka juga akan meluncurkan lensa anamorphic yang kedua untuk tahun ini yaitu 35mm F1.8 1.33x. Seperti sebelumnya, lensa anyar ini dirancang untuk berbagai mount kamera dengan lensa APS-C. Pengguna kamera MFT tetap dapat menggunakannya tapi menggunakan adapter untuk sistem Sony E-mount, Canon EF-M, dan Nikon Z-mount.

Saat digunakan pada kamera APS-C, lensa ini menawarkan sudut pandang 26,3mm dengan aspek rasio 2.4:1 dengan karakteristik bokeh yang berbentuk oval dan flare yang menarik. Lensa anamorphic Sirui 35mm F1.8 1.33x akan tersedia dengan harga awal US$599 atau sekitar Rp8,6 juta melalui halaman kampanye di Indiegogo pada 3 Agustus, untuk informasi lebih lanjut bisa mengunjungi situs web Sirui.

Sumber: DPreview