3 October 2012

by wiku

Situs Freelancer(dot)com Sudah Tersedia Dalam Bahasa Indonesia

Situs Freelancer.com kini telah menyediakan pilihan untuk pengguna asal Indonesia yang ingin mengakses situs ini dalam bahasa Indonesia. Freelancer.com sendiri merupakan situs marketplace untuk para freelancer. Di situs ini para pemilik bisnis kecil bisa mencari para pekerja freelance untuk mengerjakan berbagai proyek, di sisi lain pada freelancer juga bisa mempublikasikan keahlian mereka untuk mendapatkan pekerjaan secara freelance.

Freelancer.com sendiri, yang awalnya bernama GetAFreelancer, telah menjadi salah satu situs crowdsourcing terbesar di dunia dan menjadi salah satu pilihan para freelancer, termasuk asal Indonesia untuk mendapatkan pekerjaan freelance. Saat ini ada 4,3 juta lebih pemberi kerja dan freelancer yang berasal dari 234 negera dan daerah di situs Freelancer.

Bahasa Indonesia menjadi bahasa keenam yang didukung oleh situs Freelancer.com selain bahasa Inggris, Belanda, Spanyol, Filipina dan Perancis. Akses ke situs Freelancer.co.id juga telah dibuka dan menampilkan halaman dengan bahasa Indonesia.

Freelancer sendiri cukup memberikan perhatian pada pangsa pasar Indonesia, yang pertumbuhan para freelancer-nya terus meningkat. Mereka juga telah memiliki Country Manager untuk Indonesia (Helma Kusuma), selain itu salah satu karyawan yang berada di posisi strategis di Freelancer.com adalah orang Indonesia, beliau adalah Willix Halim, Vice President of Growth & Analytics.

Salah satu bentuk kehadiran Freelancer.com di Indonesia, selain yang telah disebutkan, adalah menjadi salah satu pendukung acara di Sparxup Awards 2012. CEO mereka, Matt Barrie bahkan menjadi salah satu pembicara di acara ini.

Di situs berbahasa Indonesia dari Freelancer.com ini Anda bisa menikmati berbagai keterangan situs dalam bahasa Indonesia, meski ada beberapa bagian yang tidak diterjemahkan (misalnya yang berhubungan dengan detail proyek) tetapi sebagian besar keterangan situsnya sudah tersedia dalam bahasa Indonesia.

Mereka juga telah membuat video promosi untuk pasar Indonesia.

Sumber: DailySocial.