1. Entrepreneur

Tutorial Lengkap Menggunakan Aplikasi Snack Video, Penantang TikTok

Snack Video pelan-pelan tapi pasti mulai memperlihatkan diri. Duduk di posisi teratas aplikasi populer di Play Store jadi bukti kalau ia pantas disebut sebagai penantang TikTok. Kami pun penasaran dan langsung mencoba menggunakan Snack Video, menjajal langsung seperti apa sih cara penggunaannya.

Cara Daftar Snack Video

  • Tahap pertama, tentu Anda harus mengunduh aplikasi Snack Video dari Play Store.
  • Install dan jalankan aplikasi.
  • Saat pertama berjalan, Anda akan langsung disambut deretan video dari pengguna yang sudah terdaftar.
  • Tap ikon profil di deretan menu paling kanan, lalu tampaklah beberapa pilihan tombol daftar ke Snack Video, bisa menggunakan Facebook, menggunakan nomor ponsel, LINE atau Google. Pilih yang menurut Anda paling mudah.

  • Setelah dipilih, kemudian Anda akan diminta untuk login ke akun tersebut. Kemudian Anda akan otomatis terdaftar di Snack Video.

Baca Juga:Cara Menggunakan Aplikasi Tiktok Lengkap, Mulai Daftar Sampai Upload Video

Profile dan Pengaturan

  • Di menu profil, Anda akan mendapati informasi seperti jumlah pengikut, jumlah yang Anda ikuti, kemudian jumlah postingan, tombol pengaturan di kanan atas dan tentu Edit Profil tepat di bawah ID Anda.

  • Di menu Pengaturan Anda dapat menambahkan nomor kontak, melindungi akun dan melakukan penyesuaian privasi jika dirasa perlu.

Membuat Video

  • Untuk membuat video di Snack Video, tap ikon plus di barisan menu paling tengah.

  • Tap tombol rekam di posisi tengah lalu Anda bisa mulai membuat video, jika dirasa sudah cukup, tap tombol yang sama dan tap Next.

  • Ketika video sudah direkam, Anda bisa melakukan berbagai penyesuaian misalnya menambahkan musik, efek, flter, mengubah kecepatan, memutar video dan lain sebagainya. Semua menu-menu tersebut ada di sisi kanan layar smartphone Anda. Cobalah satu per satu Agar Anda tahu kegunaan masing-masing tombol.

  • Di masing-masing tombol, misalnya filter, juga ada pilihan-pilihan lain yang bisa Anda terapkan ke dalam video untuk memperoleh hasil yang diinginkan. Jika dirasa sudah tepat, tinggal tap tombol ceklist untuk menyimpan perubahan.

  • Bahkan, Anda juga bisa menambahkan stiker berbentuk teks seperti ini

  • Atau stiker yang sudah jadi seperti ini.

  • Apabila video dianggap sudah jadi, tap Next untuk lanjut ke tahapan berikutnya, yaitu tahapan posting.
  • Buat judul terlebih dahulu, isi juga hashtag yang berhubungan dengan video atau mention teman yang mungkin ada di dalam video.
  • Anda juga bisa mengatur siapa saja yang bisa melihat video. Lalu memberi tanda centang untuk menyimpan video ke dalam memori perangkat atau tidak.
  • Terakhirtap Share untuk membagikan video ke Snack Video.

Mengenali Snack Video Lebih Dalam

Seperti halnya di TikTok, Snack Video juga menyediakan berbagai fitur yang bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan juga mendorong interaksi.

  • Untuk mengeksplore video-video yang diunggah pengguna lainnya, ada tiga menu utama yaitu Nerby, Following dan Trending. Nearby menampilkan video-video dari orang terdekat dipindai dari lokasi GPS Anda. Tak heran, jika Anda membuka menu ini, Snack Video akan meminta izin akses ke GPS.

  • Menu Following sudah barang tentu berisikan video dari orang-orang atau akun yang Anda ikuti, dan menu Trending berisikan video-video yang banyak ditonton dalam kurun waktu tertentu.

  • Di video yang tampil, Anda bisa meninggalkan komentar untuk berinteraksi dengan penonton lain atau pemilik video.

  • Anda juga bisa memberikan hati sebagai tanda suka.

  • Atau mengunduh video untuk kemudian ditonton secara offline atau dibagikan ke teman lain menggunakan aplikasi yang Anda biasa gunakan.

  • Selain itu, di Snack Video juga terdapat menu Notification yang berisikan semua pemberitahuan terbaru seperti video baru yang diunggah oleh akun yang Anda ikuti, notifikasi jawaban komentar atau pesan private - semacam DM di Instagram.

  • Di salah satu menu utama juga terdapat fitur pencarian yang akan membantu Anda menemukan video dengan topik tertentu, yang sedang trending ataupun berdasarkan kata kunci yang direkomendasikan oleh Snack Video.

Itu dia panduan lengkap menggunakan Snack Video yang bisa kami suguhkan. Seperti halnya pemakaian aplikasi lain, Anda butuh jam terbang untuk menjadi mahir di dalamnya. Jadi, semakin sering menggunakan maka Anda akan semakin lihai.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again