Tanpa Pasta Gigi, Misoka Akan Membersihkan Gigi Anda dengan Nanotechnology

Hal ini mungkin sepele, tapi setiap orang pasti punya pertimbangannya sendiri-sendiri dalam memilih sikat gigi, bukan? Ada yang mementingkan kontur gagangnya, ada pula yang lebih mementingkan kehalusan bulu-bulunya. Di sisi lain, ada pula kelompok yang lebih memprioritaskan kualitas pasta gigi ketimbang sikat gigi itu sendiri.

Well, kelompok yang terakhir ini mungkin bisa berubah pikiran setelah mengenal produk bernama Misoka. Misoka tidak lain hanyalah sebuah sikat gigi, namun ia istimewa karena mengandalkan nanotechnology.

Misoka sejatinya bukan barang baru. Produk hasil kolaborasi antara desainer bernama Kosho Ueshima dan perusahaan mineral nanotechnology, Yumeshokunin, ini telah dipasarkan sejak tahun 2007 di kampung halamannya, Jepang. Akan tetapi ia baru saja mendapat perhatian lebih setelah 'unjuk gigi' di ajang Milan Design Week 2015 bulan April kemarin.

Info menarik: Kolibree Adalah Sikat Gigi Pintar Elektrik Pertama di Dunia

Letak keistimewaan utama Misoka adalah kemampuannya membersihkan gigi tanpa bantuan pasta gigi. Yang Anda perlukan hanyalah merendamnya di dalam air, lalu mulai menyikat gigi dan berkumur dengan air. Ion-ion mineral berukuran super mungil (nano) yang terletak pada bulu-bulu halusnya akan membantu membersihkan plak pada gigi.

Sederhananya, ion-ion mineral ini merupakan pengganti pasta gigi tradisional. Misoka akan melapisi permukaan gigi dengan ion-ion mineral sehingga plak maupun material lain akan sulit melekat.

Sama halnya dengan pasta gigi, ion-ion mineral milik Misoka juga bisa habis terpakai. Setiap sikat gigi Misoka bisa digunakan hingga satu bulan sebelum perlu diganti baru.

Misoka sudah bisa Anda dapatkan di Amazon seharga sekitar $14. Anda mungkin berpikiran bahwa harga ini jauh lebih mahal dibanding sikat gigi dan pasta gigi biasa digabungkan, namun Anda juga perlu mempertimbangkan faktor kepraktisan yang ditawarkan Misoka.

Sumber: Misoka via CoolThings.