26 December 2014

by Puja pramudya

Tips Melakukan Pencarian Cepat Menggunakan Cortana

Meskipun Cortana adalah fitur yang baru hadir jika para pengguna Windows Phone melakukan konfigurasi region untuk daerah United States, saya sudah banyak melihat rekan-rekan menggunakan fitur yang digadang-gadang lebih baik dari Siri iPhone tersebut.

Cortana memang merupakan salah satu fitur penting yang dibenamkan di perangkat Windows Phone 8.1. Secara bertahap fitur ini akan dirilis di negara lainnya sesuai dengan ketersediaan data bahasa dan semantik negara tersebut.

Kali ini kami ingin berbagi tips untuk melakukan pencarian cepat menggunakan Cortana. Jika Anda mengaktifkan fitur Cortana di perangkat Anda, cara ini dapat memangkas langkah untuk melakukan pencarian.

  • Jika sedang browsing atau menjalankan aplikasi yang mendukung fitur copy, cukup blok kata yang ingin Anda cari.

 

 

 

Info menarik: Cara Mengganti Nomor HP WhatsApp Tanpa Install Ulang

 

  • Tekan tombol Search.

 

  • Secara otomatis Cortana akan melakukan pencarian.

 

 

Sederhana namun sangat berguna bukan? Anda pengguna Windows Phone dan telah mengaktifkan fitur Cortana, kini tidak perlu repot melakukan copy-paste ke kotak pencarian dan menekan tombol cari secara manual.

Gambar header: Windows Phone via Shutterstock.