1. Startup

Zalora Tawarkan Marketplace Untuk Para Pedagang di Asia Tenggara

Sukses didanai oleh sejumlah investor besar seperti Access Industries, Kinnevik, Tengelmann, dan banyak investor lainnya, Zalora, yang dikenal sebagai salah satu pemain besar dalam industri fashion e-commerce, hari ini mengumumkan rencana pengembangan platform fashionmarketplace di pasar Asia Tenggara. Rencananya, langkah terbaru Zalora kali ini akan segera dihadirkan pada awal tahun ini.

Seperti yang kami kutip dalam dari TechCrunch, platform marketplace yang diluncurkan Zalora ini merupakan upaya pengembangan bisnis e-commerce yang jauh lebih ramping dan efisien dibanding dengan layanan sebelumnya. Dalam hal ini, pihak Rocket Internet sendiri mengungkapkan, model bisnis ini masih dapat diminati oleh banyak pengguna karena masih sesuai dengan momentum Rocket Internet yang sebelumnya juga telah meluncurkan platform marketplace di Zalando dan Lazada di beberapa negara.

Menanggapi hal tersebut, Magnus Grimeland selaku Managing Director dari Zalora mengatakan bahwa platform marketplace dari Zalora merupakan suatu wadah yang dapat dimanfaatkan peritel fashion yang berdiri secara independen dalam upaya menjangkau banyak pengunjung Zalora. “Kami memiliki lebih dari 15 juta pengunjung di situs kami setiap bulannya. Akses cepat dari fashion seller yang berdiri secara independen kepada banyak audiens merupakan peluang yang belum pernah terpikirkan sebelumnya,” ujar Magnus.

Peluncuran marketplace ini dinilai cukup tepat sasaran dengan momen yang cukup mengena mengingat industri e-commerce khususnya di wilayah Asia saat ini tengah berkembang secara pesat dengan “didampingi”oleh layanan marketplace yang juga diminati oleh banyak konsumen di wilayah Asia Tenggara.

Di Indonesia sendiri, pertumbuhan e-commerce yang pesat belakangan ini pada awalnya justru dipacu oleh konsep marketplace dari layanan-layanan semacam FJB Kaskus, BukaLapak, Multiply, dan lain sebagainya. Dengan konsep C2C (consumer to consumer), tampaknya konsep marketplace untuk di wilayah Indonesia masih memegang peranan yang cukup kuat dalam pertumbuhan bisnis belanja online. Dengan begitu, apa yang menjadi langkah Zalora kali ini – terlebih jika dilihat pada pasar Indonesia – akan cukup berpotensi mendatangkan traksi yang luas dari banyak pengguna.

Layanan marketplace Zalora, pada umumnya sama persis seperti di situs-situs lainnya. Pihak Zalora menjelaskan layanan Zalora marketplace akan memfasilitasi banyak pengguna di wilayah Asia Tenggara dan Hong Kong untuk membangun tokonya sendiri dengan wadah yang disediakan oleh Zalora, dengan dukungan kegiatan operasional hingga pengelolaan yang terintegrasi dan lengkap.

 

[ilustrasi foto dari: Shutterstock]

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again