Sambut Peluncuran Star Wars: The Last Jedi GO-JEK Ajak Pengguna Rasakan Pengalaman Ala Star Wars

Sambut Peluncuran Star Wars: The Last Jedi GO-JEK Ajak Pengguna Rasakan Pengalaman Ala Star Wars

Penyedia layanan berbasis aplikasi on-demand terdepan di Indonesia, GO-JEK memberikan kesempatan bagi para pengguna setianya untuk merasakan sensasi kemeriahan peluncuran film Star Wars: The Last Jedi. GO-JEK menawarkan pengalaman all in one bagi para pecinta Star Wars, mulai dari driver yang mengenakan seragam ala pilot The Resistance, aplikasi GO-JEK bertema Star Wars: The Last Jedi, hingga merchandise resmi GO-JEK X Star Wars: The Last Jedi di GO-POINTS dan GO-TIX. GO-JEK berharap pengguna setia bisa menciptakan momen spesial menyambut dirilisnya film Star Wars: The Last Jedi yang disutradarai oleh Rian Johnson.

Chief Marketing Officer GO-JEK Indonesia Piotr Jakubowski mengatakan bahwa GO-JEK sebagai sebuah brand yang telah mengakar pada kehidupan sehari-hari di masyarakat Indonesia ingin terus memberikan pengalaman berbeda bagi penggunanya. Kami lihat antusiasme masyarakat mulai dari anak kecil hingga dewasa dalam menyambut film Star Wars: The Last Jedi sangat besar. Apalagi film ini termasuk film yang paling ditunggu pada tahun 2017. Tak hanya menjadi solusi dalam kebutuhan sehari-hari, kami juga ingin ikut serta berpartisipasi dalam antusiasme masyarakat tersebut dengan menawarkan pengalaman berbeda bagi masyarakat pengguna GO-JEK.

Pengalaman merasakan sensasi kemeriahan Star Wars: The Last Jedi bisa dirasakan pengguna setia GO-JEK mulai dari mereka membuka aplikasi, di mana pengguna akan secara otomatis terpilih menjadi #TheResistance atau #TheFirstOrder.

Kami juga mengganti ikon mitra di layanan GO-RIDE & GO-CAR. Bila pelanggan terpilih menjadi tim #TheResistance, ikon akan berubah menjadi ikon pesawat perang The X Wing Fighter dan The A Wing. Sedangkan, bila masuk menjadi tim #TheFirstOrder, ikon di aplikasi pelanggan akan menjadi ikon The Silencer dan The Fighter. Perubahan juga akan terjadi pada halaman rating di aplikasi pelanggan, dan pelanggan bisa menemukan BB-8 di swipe screen GO-POINTS, ujar Piotr. Aplikasi bertema Star Wars: The Last Jedi ini bisa dinikmati pelanggan mulai dari tanggal 6 Desember hingga 31 Desember 2017.

Tak sampai disitu, pengalaman yang bisa dirasakan selanjutnya dihadirkan oleh ratusan mitra driver yang mengenakan seragam ala pilot The Resistance. Selama kurang lebih satu bulan ratusan mitra driver akan setia melayani pengguna dengan atribut dari Rebel Alliance tersebut.

Kemeriahan menyambut film Star Wars: The Last Jedi ini juga akan dirasakan oleh mitra driver dan keluarganya. Kami mengajak mitra driver dan keluarga, pelanggan setia GO-JEK dan komunitas Star Wars untuk nonton bareng film Star Wars: The Last Jedi saat dirilis pertama kali di Indonesia tanggal 13 Desember mendatang, tutup Piotr.

Lebih lanjut, para pecinta Star Wars bisa berkesempatan untuk mendapatkan merchandise eksklusif GO-JEK X Star Wars: The Last Jedi yang didesain khusus, seperti tas, jaket, notebook, tempat minum, tote bag, smartphone case, dan tempat paspor. Merchandise tersebut hanya tersedia di aplikasi GO-JEK. Pengguna bisa mendapatkannya dengan menukarkan poinnya yang di GO-POINTS mulai dari 500 poin. Pengguna juga bisa mendapat merchandise bila membeli tiket nonton Star Wars: The Last Jedi melalui GO-TIX. Berbagai macam promo menarik juga dihadirkan GO-JEK untuk para pecinta Star Wars lewat akun media sosialnya baik twitter, facebook, dan Instagram. Untuk mengetahui lebih dalam mengenai kampanye ini, pengguna bisa mendapat informasi di https://www.go-jek.com/starwars/.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again