5 Pilihan Studi Profesional Demi Mempersiapkan Karir di Era Serba Digital
Sebagian besar, fokus studi yang relevan di masa depan berkaitan dengan industri teknologi masa kini.
Sukses dalam berkarir tentu menjadi “goal” bagi setiap pekerja. Salah satu kunci dalam meraihnya adalah pekerja diharuskan memiliki penguasaan bidang pekerjaan profesional yang komprehensif. Hal itu menjadi krusial, sebab, di era digital seperti saat ini, para pekerja dituntut untuk memiliki keahlian yang relevan demi menjawab kebutuhan industri.
Bagi generasi muda, siasat berkiprah di dunia pekerjaan yang sesuai dengan kebutuhan di masa mendatang sangat penting, tatkala industri masa depan membutuhkan keahlian-keahlian baru. Secara garis besar, keahlian yang dibutuhkan terkait dengan revolusi industri yang cenderung mengarah ke arah digitalisasi. Untuk itu, buat Anda yang tengah mencari studi pendidikan tinggi, berikut ini ada 5 (lima) program perguruan tinggi dengan konsentrasi spesifik yang dibutuhkan di dunia kerja di masa mendatang yakni; Software Engineering, Cyber Security, Multimedia Technology, Business Management, dan Communication Studies.
Dikutip dari laman IDS Digital College STMIK Indo Daya Suvana, ilmu Software Engineering umumnya memiliki peran dan posisi yang esensial, khususnya di industri startup teknologi yang kini sedang berkembang pesat. Seorang software engineer memiliki kemampuan untuk merekayasa perangkat lunak yang sesuai dengan teknologi mutakhir, untuk mengembangkan produk teknologi seperti aplikasi seluler, aplikasi web, serta perangkat lunak lainnya.
Software Engineer memiliki prospek karir yang cerah di masa depan. Menurut riset Mckinsey, keahlian software engineer masih dibutuhkan di beberapa dekade mendatang, dengan jangkauan karir di berbagai industri, khususnya startup teknologi. Kesempatan besar juga terbuka di industri media, komunikasi, finansial, kesehatan, manufaktur, sistem keamanan, distribusi, bahkan pemerintahan. Tertarik mengambil studi Software Engineering? Anda bisa cari informasinya sekaligus mendaftar di halaman ini.
Produk digital yang saling terhubung antara satu sama lain kini semakin berkembang pesat di tengah masyarakat. Meski begitu, resiko keamanan siber juga turut berkembang, untuk itu sosok profesional yang menangani penanganan dan proteksi di dunia maya sangat diperlukan di industri. Ilmu Cyber Security berfokus kepada teknik merancang sistem sekuriti, pengujian sistem, teknik pertahanan dari cyber attack hingga teknik meretas (hacking) yang etis (sesuai hukum).
Prospek karir seorang cyber security sangat luas. Karir profesional cyber security mulai dari Cyber Security Consultant, Digital Forensics Analyst, Information Security Analyst, hingga Network Engineer.
Jika Anda tertarik untuk mendalami profesi Cyber Security, Anda dapat bergabung di IDS Digital College STMIK Indo Daya Suvana jurusan Cyber Security yang dapat dikunjungi di halaman ini.
Di era produk digital, konten yang tersaji di publik juga mesti dalam bentuk digital (multimedia). Untuk itu, kebutuhan para perancang teknologi multimedia juga diperlukan dalam industri profesional di tahun-tahun mendatang. Seorang ahli teknologi multimedia harus memiliki beberapa kemampuan taktis seperti; pengolahan citra dan komputasi multimedia yang meliputi: pemrosesan informasi berupa text, speech, music, still image, video, animation beserta sumber-sumber lain ke dalam suatu coherent datastream, serta interaksi antar sejumlah perangkat antarmuka.
Program studi Multimedia Technology kini juga tersedia di IDS Digital College STMIK Indo Daya Suvana. Klik laman ini untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Business Management
Program studi Manajemen Bisnis juga menjadi salah satu pendidikan yang memiliki relevansi di industri masa depan. Betapa tidak, industri startup teknologi yang berkembang pesat belakangan ini memicu dinamika kewirausahaan yang besar di generasi muda. Business Management secara garis besar berfokus pada tata ilmu manajemen dalam sebuah bisnis. Sederhananya, jurusan ini mempersiapkan calon profesional dalam mengelola bisnis baik yang sudah berjalan dalam skala kecil, menengah, dan besar, hingga mempersiapkan untuk kemampuan entreprenership.
Communication Studies
Ilmu komunikasi juga diklaim sebagai salah satu jurusan pendidikan dengan prospek karir yang cerah di masa mendatang. Ilmu komunikasi secara umum mempelajari tentang bagaimana proses penyampaian pesan secara efektif kepada sasaran yang dituju. Selain itu, umumnya ilmu komunikasi sangat adaptif terhadap perkembangan teknologi sehingga prospek karir pemegang titel Ilmu Komunikasi sangat terbuka lebar.
Advertorial ini didukung oleh IDS Digital College STMIK Indo Daya Suvana.