1. Entrepreneur

10 Aplikasi Wajib untuk Pelaku UMKM

Aplikasi ini wajib untuk Anda pemilik UMKM!

Bagi Anda yang baru saja membangun sebuah bisnis tentu saja dan berbagi persiapan dan juga tenaga untuk menjaga UMKM Anda agar tetap berjalan. Tak perlu khawatir, buat Anda yang kini menyandang status sebagai owner UMKM, kini ada beberapa aplikasi yang akan membantu proses dagang Anda, yuk simak Aplikasi wajib UMKM ini!

Si Apik

Aplikasi atu ini adalah aplikasi keluaran dari Bank Indonesia yang bisa membantu Anda dalam melakukan pencatatan terkait jenis transaksi dari yang sederhana bahkan usaha besar sekalipun. Keunggulan dari aplikasi ini ada dimana sistem pencatatannya sudah diakui oleh lembaga keuangan dan perbankan lainnya sehingga Anda yang tak ingin kerepotan dalam mengurus pencatatan keuangan bisnis.

Canva

Aplikasi satu ini merupakan aplikasi wajib bagi para pelaku UMKM  untuk membuat desain produk jualan yang terlihat menarik. Dengan aplikasi ini Anda bisa membuat konten marketing yang tentunya unik, selain itu Anda juga bisa langsung menggunakan template desain yang bisa digunakan untuk membuat kartu nama, postingan sosial media bahkan membuat logo Anda.

Keunggulan dari aplikasi ini Anda bisa menggunakannya secara gratis, tetapi Anda juga bisa membayar untuk menaikan paket Anda menjadi premium serta nikmati layanan berbayar.

Sleekr

Aplikasi pajak berbasis digital ini bisa membantu Anda dalam menyelesaikan persoalan kepatuhan pajak Anda. Aplikasi ini bisa membantu Anda mengimpor data transaksi keuangan dan berhubungan secara langsung dengan perpajakan, juga hutang-setor bahkan hanya dalam satu aplikasi saja saja. Tenang saja, aplikasi ini sudah bekerjasama dengan Dirjen Pajak dan telah digunakan oleh ratusan ribu masyarakat wajib pajak.

Majoo

Aplikasi satu ini bisa dikatakan sebagai salah satu aplikasi kasir yang banyak digunakan oleh para pelaku UMKM, selain membantu Anda dalam memproses transaksi, ada juga pengelolaan keuangan, pelanggan, karyawan dan penyimpanan barang sehingga Anda tak perlu repot mengelola usaha.

Ada berbagai solusi cerdas untuk mempermudah sistem Anda dimana Majoo bisa memberikan akses usaha Anda dengan pembayaran elektronik serta adanya informasi bisnis untuk membantu UMKM Anda tumbuh.

Teman Bisnis

Aplikasi satu ini memudahkan Anda dalam memahami segala kondisi perusahaan Anda dan juga sekaligus memantau aktivitas keuangan Anda, penjualan, pembayaran bahkan juga penghitungan terkait keuntungan yang diperoleh dari operasional kegiatan usaha Anda.

Keunggulan dari aplikasi ini adalah Anda juga bisa sekaligus menggunakan aplikasi ini untuk melakukan pembayaran gaji karyawan Anda sehingga tidak perlu repot-repot kembali dalam mengurusnya satu persatu.

Hootsuite

Aplikasi pengelola sosial media bisa juga membantu Anda dalam menciptakan pasar online Anda sekaligus melakukan penjadwalan terhadap konten promosi bisnis  Anda.

Dengan aplikasi ini Anda juga menganalisis media sosial dengan tools yang sudah tersedia. Keunggulan dari aplikasi ini Anda bisa mendapatkan hasil analisis akun sosial mediamu dengan format Excel, Powerpoint dan juga PDF. 

Evernote

Aplikasi satu ini cocok untuk Anda yang ingin mencatat hal penting, tentunya sebagai seorang pemilik UMKM, catatan juga harus dipersiapkan apabila Anda tiba tiba memiliki ide kreatif. Aplikasi catatan ini tentu saja bisa membantu Anda mencatat inspirasi bisnis yang datang tanpa perlu susah-susah menyimpannya. Keunggulan dari aplikasi ini Anda bisa menyimpan hasil catatan dalam cloud storage dimanapun dan kapanpun.

Jagel.id

Aplikasi satu ini bisa membantu Anda membuat aplikasi untuk usaha Anda sendiri. Dengan aplikasi ini Anda bisa membuat aplikasi tanpa coding, kemudian Anda juga bisa memiliki template aplikasi yang menyesuaikan bisnis Anda dan banyak pula fitur menarik didalamnya. Selain itu harga yang murah mulai dari Rp.100.000 -an saja Anda sudah bisa membuat aplikasi untuk penjualan produk Anda sendiri.

QRIS

https://www.youtube.com/watch?v=-DshsgueEU0&t=4s

Bagi Anda yang ingin memudahkan pembayaran dari berbagai macam bank, gunakanlah aplikasi QRIS yang membantu pembayaran transaksi QR Code menjadi lebih cepat, serta terjaga keamanannya. Dengan aplikasi ini Anda bisa melakukan berbagai transaksi dimana saja dan kapan saja serta menyatukan berbagai macam e-wallet itu sendiri, dari Gopay, OVO, Dana dan hal lainnya.

Slack

Komunikasi adalah suatu hal yang paling penting juga dalam berbisnis, dengan aplikasi Slack Anda bisa berkomunikasi dengan tim Anda sesuai dengan apa yang dibahas. Aplikasi ini juga bisa memfokuskan Anda berbicara terkait strategi pemasaran bahkan juga tukar pikiran mengenai anggaran dan tagihan. Keunggulan dari aplikasi ini Anda bisa mengakses Slack menggunakan komputer, tablet dan juga smartphone Anda.

Itulah dia 10 Aplikasi Wajib UMKM yang bisa membantu mengembangkan bisnis Anda menjadi lebih optimal. Tentunya tidak harus semua harus Anda unduh, gunakanlah aplikasi yang menyediakan kebutuhan Anda dan rasakan manfaatnya. Selamat mencoba!

{$categories[0]['slug']}