Contoh Surat Pengunduran Diri, Lengkap dan Singkat!
Kamu ingin membuat surat pengunduran diri? Simak artikel berikut ini, ya!
Kalau kamu ingin mengajukan resign dari perusahaan tempatmu bekerja saat ini, kamu perlu menulis surat pengunduran diri kepada pimpinan perusahaanmu. Berikut artikel surat pengunduran diri.
Pengertian Surat Pengunduran Diri
Surat pengunduran diri merupakan surat yang ditulis saat ingin mengajukan resign dari perusahaan. Apapun alasanmu untuk keluar dari perusahaan, kamu harus membuat surat pengunduran diri.
Tips Sebelum Mengundurkan Diri
Sebelum kamu menulis surat pengunduran diri kepada perusahaanmu, terdapat beberapa hal yang harus kamu lakukan terlebih dahulu. Berikut tips sebelum mengundurkan diri.
Berdiskusi dengan Atasan
Hal paling penting sebelum mengajukan pengunduran diri dari perusahaan, kamu bisa berdiskusi terlebih dahulu dengan atasanmu. Kamu bisa menceritakan alasanmu mengundurkan diri.
Jika ada masalah yang kamu alami terkait dengan perusahaan, mungkin saja atasanmu bisa memberikan solusi dan menyelesaikan permasalahannya bersamamu. Hal terpenting, pastikan atasanmu mengetahui alasanmu mengundurkan diri dari perusahaan.
Pertimbangkan Keputusan Pengunduran Diri
Sebelum kamu memutuskan untuk mengundurkan diri dari perusahaan, tentu saja kamu harus mempertimbangkan banyak hal untuk ke depannya. Jangan sampai, setelah mengundurkan diri dari perusahaan kamu kesulitan mencari pekerjaan baru. Pikirkan keputusanmu dengan matang-matang.Melihat Kontrak Kerja
Pada saat awal bekerja, biasanya pekerja menandatangani kontrak pekerjaan. Di dalamnya, terdapat perjanjian yang mencantumkan bahwa kamu akan bekerja dengan rentang waktu tertentu. Pastikan sebelum memutuskan untuk mengundurkan diri kontrak bekerjamu sudah habis.Beberapa perusahaan biasanya menerapkan konsekuensi tertentu berupa denda apabila terjadi pelanggaran perjanjian yang telah disepakati.
Mengembalikan Aset Perusahaan
Tidak sedikit perusahaan memberikan banyak fasilitas kepada pekerjanya, seperti laptop, hingga transportasi. Nah, setelah memutuskan untuk mengundurkan diri kamu sudah harus siap mengembalikan aset perusahaan.
Hal yang Perlu Diperhatikan
Nah, walaupun kamu ingin membuat surat pengunduran diri dari perusahaan, membuatnya tidak boleh sembarangan. Terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membuat surat pengunduran diri seperti berikut.
Menggunakan Bahasa yang Sopan
Hal pertama yang harus diperhatikan dalam membuat surat pengunduran diri yaitu kamu harus menggunakan kata yang sopan. Pasalnya, walau kamu akan berpamitan dengan perusahaan kamu perlu menjaga hubungan baik. Tentu saja kamu harus berpamitan secara baik-baik dengan mengajukan surat pengunduran diri.
Singkat, Padat, dan Jelas
Pada surat ini, kamu bisa menjabarkan alasan pengunduran diri dengan singkat, dan jelas. Hindari penggunaan kalimat bertele-tele.
Sampaikan Ucapan Permohonan Maaf dan Terimakasih
Kedua hal ini merupakan poin yang perlu kamu sertakan dalam membuat surat pengunduran diri. Sampaikan rasa terimakasihmu karena sudah diberi kesempatan untuk bergabung dengan perusahaan. Juga, sampaikan permohonan maafmu apabila belum bekerja dengan maksimal.
Contoh Surat Pengunduran Diri
Berikut contoh surat pengunduran diri untuk dijadikan referensi olehmu.
Surat pengunduran diri singkat
Surat pengunduran diri guru yayasan
Surat pengunduran diri bidan
Surat pengunduran diri Sekretaris
Nah, berikut artikel contoh surat pengunduran diri. Sebisa mungkin kamu menjaga hubungan baik dengan perusahaan tempatmu bekerja. Semoga artikel di atas bermanfaat, ya!
Dapatkan Berita dan Artikel lain di Google News