1. Startup

Dua Minggu Lagi, Google Day Indonesia Akan Digelar Untuk Pertama Kali

Dua minggu lagi, tepatnya 26 dan 27 September 2012, Google akan menyelenggarakan Google Day untuk pertama kalinya di Indonesia. Google Day Indonesia ( g | Indonesia) ini akan menjadi sebuah acara rutin tahunan. 

Untuk tahun ini, Google Day Indonesia akan diselenggarakan di Balai Kartini, Jakarta. Acara tersebut akan diselenggarakan selama dua hari dengan tema yang berbeda.

Pada hari pertama, acara Google Day Indonesia lebih ditujukan kepada pengusaha, pemerintah, webmaster, dan marketer. Pada hari pertama ini akan disuguhi berbagai presentasi baik teknis dan non teknis tentang produk-produk Google, platfrom, tips dan tren untuk bisnis. Selain sesi utama, ada dua track lain yang diselenggarakan, yakni track “Get Involved” dan track “Government”. Sesi utama lebih ditujukan kepada pengguna umum, sedangkan track "Get Involved" lebih ditujukan untuk pengguna bisnis dan dan seperti namanya, track Government lebih ditujukan untuk pemerintah.

Sedangkan acara pada hari kedua akan bertema University Day. Pada hari ini staf pengajar universitas maupun mahasiswa dapat mendengarkan penjelasan tentang produk-produk Google yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan pembelajaran. Google juga akan menghadirkan Google Student Ambassadors untuk membagikan pengalamannya kepada peserta yang hadir.

Agenda Google Day Indonesia selengkapnya dapat di baca di halaman ini.

Acara ini dapat diikuti secara gratis dengan mendaftarkan diri melalui halaman ini. Meskipun demikian, tidak semua peserta yang mendaftarkan dapat mengikuti acara ini. Google menerapkan algoritma tertentu untuk memilih peserta yang berhak mengikuti acara ini berdasarkan jawaban yang diberikan dalam form registrasi.

Pada tanggal 27 September nanti, di tempat yang sama, Google Developer Group (GDG) Indonesia juga akan menyelenggarakan GDG DevFest. Acara ini akan menjadi kesempatan bagus bagi para pengembang asal Indonesia untuk bertemu langsung dan belajar dengan para insinyur dan advokat dari Google Developer.

Dalam GDG DevFest ini, akan diselenggarakan sesi yang membahas cara terbaik untuk memanfaatkan teknologi-teknologi Google seperti AppEngine, Web Services, HTML5, dan Android. Teknologi tersebut akan dijelaskan mulai dari level perkenalan hingga level menengah. Agenda dan pendaftaran untuk acara GDG Indonesia dapat di baca pada halaman ini.

Bagi komunitas teknologi di Indonesia, kedua acara ini tampaknya sayang untuk dilewatkan. Jadi, segera daftarkan diri Anda sesuai dengan minat dan kemampuan Anda dalam berbagai acara tersebut.