Facebook Mulai Diserang Phisher
Seakan tidak pernah habis, Facebook terus menerus diserang oleh phisher yang mengincar account para pengguna Facebook. Phisher adalah sebutan untuk orang yang melakukan phishing yaitu metode pencurian password dengan membuat sebuah halaman login palsu dimana nanti anda diminta untuk memasukkan username dan password anda. Metode seperti ini memang banyak sekali dipakai dimana-mana, mulai dari kasus KilkBca.com, Internet Banking Mandiri, Friendster, Twitter (saya jadi korban), Facebook dan banyak kasus lainnya.
Facebook, layanan yang luar biasa populer ini rupanya mengundang phisher yang konsisten dan cenderung ngotot untuk melakukan serangan ke Facebook. Hal ini disinyalir Facebook karena beberapa serangan phishing belakangan ini dirasa saling berhubungan dan kemungkinan besar berasal dari orang / grup penyerang yang sama. Kasus phishing yang saling berhubungan ini seperti Fbaction.net, fbstarter.com dan 121.im lalu yang terbaru juga datang dari Ponbon.im dan 151.im. Diharapkan para pengguna Facebook lebih berhati-hati jika disuruh login di sebuah website yang berakhiran .im karena ada kemungkinan ini merupakan phishing dari penyerang yang sama.
Para korban phishing ini nantinya akan dimanfaatkan oleh penyerang untuk kembali menyebarkan link ke teman-teman korban yang tentunya akan mendatangkan korban yang baru untuk penyerang. Meskipun belum pernah mendengar berita korban serius akibat phishing ini, namun jika Facebook ingin menjadi platform yang kuat dengan basis pengguna yang luar biasa besar maka kasus - kasus seperti ini harus dicegah.