1. Startup

Jadilah Bagian dari Masa Depan AI Indonesia

Ikuti pagelaran AI untuk inovator lokal bertajuk “Accelerating AI Adoption for Indonesia Emas 2045,” pendaftaran dibuka sampai 22 November 2024.

Industri kecerdasan buatan (AI) tengah menjadi tulang punggung revolusi digital dunia, dan Indonesia tidak ingin tertinggal. Dalam semangat menyongsong visi Indonesia Emas 2045, acara bertajuk “Accelerating AI Adoption for Indonesia Emas 2045” hadir untuk menggerakkan ekosistem AI yang kuat dan berkelanjutan. Acara ini menjadi bagian dari inisiatif AI Merdeka yang di dalamnya terdapat sejumlah program yang sangat berguna untuk inovator.

Diselenggarakan pada Sabtu, 23 November 2024 di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, acara ini menjadi peluang emas bagi komunitas startup Indonesia untuk tumbuh dan bersaing di panggung global.

Mengapa Anda Harus Hadir?

Terdapat sejumlah manfaat yang bisa didapatkan startup dengan menjadi bagian inisiatif AI Merdeka, di antaranya:

  • Mengatasi Tantangan Kekurangan Talenta Digital

Indonesia membutuhkan 15 juta talenta digital dalam beberapa tahun mendatang. Melalui inisiatif ini, peserta akan mendapatkan akses ke pelatihan intensif dan mentorship langsung dari para pakar, termasuk pembicara dari perusahaan terkemuka seperti NVIDIA.

Untuk pelajar dan dosen, terdapat program LASKAR AI menawarkan kursus, lokakarya, dan sesi mentoring yang dirancang untuk mempercepat pemahaman dan penguasaan AI. Ini adalah langkah penting untuk membangun fondasi karir di bidang AI.

  • Membangun Kolaborasi dan Inovasi

Program SEMESTA AI yang turut dikenalkan dalam event ini, hadir khusus untuk startup Indonesia guna menciptakan ekosistem yang memungkinkan kolaborasi dengan perusahaan besar, institusi pendidikan, dan sesama inovator. Bagi startup yang terlibat, akan mendapat peluang memperluas jaringan, memperkuat posisi bisnis, dan mengakses teknologi mutakhir.

  • Teknologi Terkini untuk Produk Anda

Sesi Technology Update yang dipandu oleh pakar dari NVIDIA akan memberikan wawasan tentang perkembangan terkini, termasuk AI generatif. Startup juga dapat belajar praktik terbaik yang relevan untuk startup Anda.

  • Eksposur dan Peluang Internasional

Dapatkan visibilitas global melalui acara yang dirancang untuk meningkatkan profil startup Anda. Dengan pembicara-pembicara ternama dari institusi pemerintahan, swasta, dan internasional ini adalah peluang untuk terhubung dengan tokoh-tokoh penting di industri.

Cara Bergabung

Pastikan Anda mendapatkan benefit dari inisiatif ini. Untuk itu, segera daftarkan diri Anda melalui situs resmi aimerdekalaunching.id sebelum 22 November 2024. Tempat terbatas, jadi pastikan Anda tidak melewatkan kesempatan ini.

Acara ini bukan hanya tentang AI, tetapi juga tentang menciptakan masa depan Indonesia yang lebih cerdas dan inklusif. Dengan bergabung, Anda berkontribusi langsung pada transformasi digital bangsa.

Daftar sekarang, dan jadilah penggerak perubahan untuk Indonesia Emas 2045.

-

Disclosure: DailySocial.id mendukung Lintasarta dalam acara ini