Konten Dari MySpace Hadir di Pencarian Real Time Google Search
Google bekerjasama dengan berbagai pemain di ranah social network untuk memberikan hasil pencarian real time, seperti dari Twitter, Facebook dan MySpace.
Untuk hasil pencarian yang menghasilkan tweet serta real time konten dari Twitter sudah bisa dinikmati oleh publik, dan kini hasil pencarian real time dari MySpace roll out untuk publik. Tampilan untuk hasil pencarian dari MySpace ini mirip dengan hasil pencarian real time dari Google Search untuk Twitter, ada keterangan profile user dan dipinggirnya ada keterangan dari mana hasil pencarian ini hadir, yaitu MySpace.
Berikut screenshoot yang saya ambil dari Mashable, karena sepertinya untuk hasil pencarian dari Indonesia belum menghasilkan hasil pencarian real time dari MySpace.
Up date dari MySpace yang akan muncul dari hasil pencarian di Google antara lain, status update, blog posts, untuk Twitter hasil pencarian di berikan secara full, sedangkan dari Facebook hanya beberapa konten saja yang masuk ke hasil pencarian real time oleh Google, misalnya halaman fans page.
Real time konten memang masih memberi peran yang significan dalam dunia internet, tidak terkecuali search engine. Google sendiri masih disibukkan dengan Buzz dan akuisi atas Aardvark beberapa hari yang lalu. Tentunya dengan hasil pencarian dari MySpace ini bisa menarik user, terutama dari US, dimana pengguna terbesar memang berasal dari sana. Selain itu dengan memasukkan konten social ke mesin pencarinya, Google menambah amunisi untuk 'meredam' pergerakan Facebook yang kini semakin luas, bahkan di sebut-sebut akan menjadi mesin pencari gaya baru.
Sampai tulisan ini dibuat, saya sendiri belum bisa menikmati fitur ini, tapi jika anda sudah bisa mencobanya, anda bisa share pengalaman anda atau anda punya pendapat lain tentang real time search dari Google ini, anda bisa share di kolom komentar.
Sumber tulisan dan foto: Mashable