Main Kubus Rubik di Google Doodle Hari Ini
Menyambut ulang tahun ke-40 Kubus Rubik, Google menyediakan Doodle untuk memperingati hari tersebut. Serunya, kita bisa bermain Rubik lewat Doodle ini.
Google Doodle adalah salah satu ciri khas mesin pencari Google yang memberikan warna pada hari tertentu di halaman depan Google.com. Mulai dari peringatan kemerdekaan negara tertentu, ulang tahun tokoh terkenal sampai dengan isu sosial.
Nah, kali ini Google menyambut ulang tahun kubus Rubik yang ke-40. Di Doodle kali ini selain akses cepat untuk melihat berbagai informasi terkait Rubik, Anda juga bisa bermain langsung lewat layar komputer Anda.
Doodle akan mulai dengan animasi Kubik yang bergerak otomatis dan memindahkan warna tertentu, ketika Anda melakukan klik maka Rubik akan meperbesar, tunggu animasinya selesai dan Anda bisa mulai memainkannya dengan menggeser pointer. Serunya, kubus bisa digeser sehingga kita bisa melihat seluruh bagian kubus, yang tentunya menambah seru bermain Rubik.
Di bagian kiri bawah ada keterangan angka yang menunjukkan sudah berapa langkah Anda menggeser Rubik. Sedangkan untuk mengetahui cara bermain, Anda bisa klik tombol tanda tanya di bagian kanan bawah.
Info menarik: Google Doodle
Informasi yang dikutip dari Wikipedia, Rubik sendiri adalah sebuah permainan teka-teki mekanik yang ditemukan tahun 1974 oleh Erno Rubik. Dibuat dan dijual kembali di kawasan Eropa pada Mei 1980. Kubus memiliki 26 bagian kecil yang berputar para poros, setiap sisi kubus terdiri dari enam warna yang berbeda. Pemain harus membuat warna pada setiap sisi secara seragam sehingga masing-masing sisi memiliki 6 warna yang berbeda.
Anda penggemar Rubik atau penasaran ingin memainkan permainan teka-teki ini lewat peramban internet? Silahkahkan langsung menuju ke Google.co.id atau Google.com (versi web).