Ini Cara Membuat ISO Windows 11 Melalui UUPdumb
Anda tetap dapat meng-install Windows 11 dengan file ISO meskipun perangkat Anda tidak memenuhi persyaratan minimum.
Ada cara yang dapat Anda lakukan jika Anda ingin meng-install Windows 11 pada perangkat yang bermasalah dengan persyaratan minimum Windows 11.
Alih-alih langsung melakukan update pada perangkat, Anda bisa membuat ISO Windows 11 untuk membantu pemasangan OS baru Microsoft ini pada perangkat Anda.
Cara Membuat ISO Windows 11
Untuk ISO Windows 11, Anda dapat membuatnya dari website UUPdumb hanya dengan tiga tahap mudah. Berikut adalah langkah-langkahnya.
- Buka website UUPDumb.
- Pada kolom pencarian, ketik “Windows 11” lalu tekan Enter.
- Setelah itu akan tampil beberapa ISO Windows 11 yang dapat Anda pilih.
- Anda dapat memilih salah satu dari beberapa pilihan ISO Windows 11 yang tersedia. Kali ini, saya memilih pilihan pertama, yaitu “Windows 11 Insider Preview 22478.1000 (rs_prerelease) amd64” untuk membuat ISO Windows 11 x64. Klik pada pilihan tersebut.
- Selanjutnya, pilih “English (United States)” di kotak Choose Language dan klik Next untuk memilih edisi yang diinginkan.
- Di sini, tersedia empat edisi yang dapat Anda pilih, di antaranya Windows Home, Windows Home N, Windows Pro, dan Windows Pro N. Anda dapat memilih edisi yang Anda inginkan dengan menghilangkan checklist pada pilihan lainnya. Pada tutorial ini, saya memilih Windows Pro. Lalu, klik Next
- Pada tahap terakhir, Anda akan melihat ringkasan dari pilihan-pilihan Anda. Sebelum Anda klik “Create Download Package”, pastikan Anda telah mencentang “Download and convert to ISO” pada Download Method dan “Include Updates” pada Conversion Options.
- Setelah itu, ISO Windows 11 akan terunduh dalam bentuk .zip.
- Jika sudah selesai, buka file tersebut dan ekstrak ke folder yang Anda inginkan.
- Selanjutnya, buka folder dan klik kanan pada file dengan nama “uup_download_windows” dan pilih run as administrator.
- Selanjutnya, klik OK pada jendela yang muncul.
- Lalu, tunggu hingga prosesnya selesai.
- Setelah selesai, file ISO Windows 11 dapat langsung Anda temukan di folder yang sama.
Video Tutorial Create File ISO Microsoft Windows 11
https://www.youtube.com/watch?v=S1nOdudCnRY&t=47s
Selesai. Itulah dia cara membuat ISO Windows 11 dari UUPDumb. Mudah, bukan? Kini Anda tetap dapat menggunakan Windows 11 pada perangkat Anda meskipun tidak memenuhi persyaratan minimum Windows 11.