NgaturDuit Akan Tampil di APEC Startup Conference
APEC Startup Conference kali ini merupakan pertama kalinya konferensi APEC membahas startup. Acara yang diprakarsai oleh Small Medium Entreprise Innovation Center (SMEIC) APEC ini diselenggarakan untuk lebih mendorong semangat kewirausahaan di Asia Pasifik sebagaimana perkembangan startup yang telah muncul sebagai salah satu pendorong utama pertumbuhan ekonomi dunia. Acara ini akan mengambil tema “Start-up APEC, Booting-up Economies”.
Menurut CEO NgaturDuit, Api Perdana, pihaknya merasa sangat senang dengan ditunjukknya NgaturDuit untuk melakukan presentasi pada event ini. Selain memperoleh kesempatan untuk memperkenalkan diri, NgaturDuit juga merasa terhormat dapat membantu pemerintah negara-negara APEC untuk memutuskan kebijakan terkait dengan startup.
Lebih lanjut Api menjelaskan bahwa diundangnya NgaturDuit ini merupakan salah satu hasil dari ketekunan NgaturDuit dalam membangun jaringan dengan semua pihak. Dalam berbagai kesempatan undangan event tentang startup, NgaturDuit selalu berusaha hadir dan berkenalan dengan mereka yang datang ke event tersebut. Dikenalnya NgaturDuit oleh banyak pihak inilah, yang membawa beberapa keuntungan seperti grant dari USAID serta undangan presentasi dalam APEC Startup Conference ini.
Pada tahun 2012 ini, NgaturDuit mulai menuai hasil dari inovasi-inovasinya semenjak layanan ini diluncurkan. Mulai berhasil mendapatkan pemasukan untuk menutupi biaya operasional perusahaan, NgaturDuit berencana untuk mendirikan perusahaan independen dalam sebuah Joint Venture pada bulan ini.