TokoBagus Hadir Dengan Tampilan Baru
Tampilan baru ini juga menampilkan ikon-ikon desain yang cukup menarik, misalnya keterangan 'Hot' yang serasi dengan kotak foto produk, untuk daftar produk yang dianggap oleh TokoBagus sebagai produk pilihan. Tampilan ketika melihat profil produk/penjual juga cukup menyenangkan, dengan tampilan mirip kotak yang sering kita lihat di layanan daily deals. Kotak ini berisi keterangan penjual serta button untuk mengirimkan email. Desainnya juga telah diubah dan tentu saja, menurut saya, lebih baik dari sebelumnya.
Di halaman awal, tampilannya juga telah berubah, meski Anda tetap bisa mengakses beberapa fitur yang ada, seperti memilih produk berdasar wilayah pada peta atau melakukan pencarian di kolom search, memilih propinsi atau berdasarkan kategori, namun tampilannya kini lebih 'rapih' dan Anda juga bisa memilih kategori berdasarkan ikon barang, menggantikan daftar teks yang membosankan. Untuk halaman iklan sendiri pilihan untuk melihat semua daftar, atau melihat barang baru dan bekas menjadi lebih mudah dengan tersedianya pilihan yang tinggal Anda klik.
Kalau melihat di pengumumannya, ada banyak pembaruan yang dilakukan, tentu saja yang paling kentara adalah dari penampilan situs TokoBagus, baik di halaman awal atau di detail halaman produk. Perubahan yang dilakukan termasuk juga untuk fasilitas pasang iklan dan dashboard bagi pemasang iklan.
Setelah mencoba beberapa saat, saya sendiri cukup menyukai tampilan baru ini, terutama untuk display produk. Baik penampilan yang ada di daftar secara umum - yang lebih rapih dan informatif, atau ketika kita melihat detail produk, 'efek scroll' memudahkan untuk mengontak penjual ketika selesai melihat detail foto. Pilihan dua cara menampilan produk serta fasilitas mengurutkan barang berdasarkan harga juga menurut saya tambahan yang menyenangkan. Meski bukan hal baru karena di layanan lain kita bisa menemukan fitur ini.
Tampilan bisa jadi bukan yang utama, setidaknya bagi beberapa pengguna, ada yang lebih memilih kelengkapan informasi atau data produk serta, yang utama, pelayanan dari pedagang yang ada, namun saya sendiri menyambut baik perubahan tampilan TokoBagus ini, terutama yang berhubungan dengan pengalaman penggunaan bukan hanya dari tampilan. Sayangnya saya baru sempat mencoba secara sekilas berbagai fitur di tampilan baru ini, semoga pengalaman selanjutnya di TokoBagus, sebaik kesan pertama yang saya dapatkan.
Informasi perubahan tampilan bisa dilihat di halaman ini.