Adu Nyali Melawan Zombie Dalam Game Zombie Sniper
Bagaimana rasanya jika kita berada di dalam zombieapocalypse? Kita harus dapat bertahan hidup ditengah-tengah serbuan zombie yang mengincar, dan yang lebih menegangkan, kita harus menghadapi zombie-zombie tersebut seorang diri.
Binaryworks System yang merupakan studio game asal Jakarta akan menampilkan nuansa menegangkan berhadapan dengan zombie dalam game first person shooter berjudul Zombie Sniper. Game ini akan sangat cocok bagi Anda pecinta game bertema horor.
Zombie Sniper bercerita tentang kondisi bumi pada tahun 2035 dimana terdapat virus yang menyerang manusia. Virus tersebut menjadikan mereka yang terjangkit berubah menjadi zombie dan akan menyerang manusia lain.
Kita akan berperan sebagai seorang survivor yang berjuang untuk bertahan hidup dan menemukan penawar dari virus tersebut. Dalam game Zombie Sniper, kita akan berperan dalam sudut pandang firstperson yang dibekali dengan senjata untuk membunuh zombie.
Info menarik: Teknologi Intel RealSense Bisa Memicu Lahirnya Komik Interaktif Generasi Baru
Pemain bisa mengendalikan karakter menggunakan virtual dial pad untuk bergerak dan menghindari zombie. Dengan senapan yang kita miliki, kita juga bisa menembak jatuh zombie dari jauh. Jadi di game ini kita akan mengombinasikan kemampuan kita bergerak secara lihai menghindari para zombie juga akurasi untuk menembak zombie dari jauh.
Dengan tampilan 3D yang cukup realistik, game ini akan sukses membawa nuansa mencekam ketika dimainkan. Berbagai senjata bisa dipilih dan ditampilkan dengan cukup detail. Ada sekitar 50 misi di 10 distrik yang bisa dimainkan.
Anda pecinta game horor? Zombie Sniper patut untuk Anda coba mainkan. Game ini sudah tersedia di Google Play untuk diunduh secara cuma-cuma. Akan ada inapppurchase yang bisa kita belanjakan juga di dalam game ini.
Sign up for our
newsletter