1. Lifestyle

Ajak Anak Bermain di Game Boci Theme Park: Carnival

Boci merupakan karakter Bunglon yang sudah banyak hadir dalam bentuk permainan interaktif untuk anak-anak. Tahun lalu saja, Boci muncul dalam bentuk empat mini games. Kali ini, seri Boci kembali hadir untuk menemani anak Anda dalam game Boci Theme Park: Carnival.

Boci akan mengenalkan beberapa teman baru Boci yakni Uwa, Mica, dan Pito dari Hicca Studio. Bersama Boci, mereka akan menemani anak Anda bermain di karnaval malam seru ini. Bukan sembarang permainan, Boci Theme Park: Carnival ini menjadi salah satu cara belajar yang efektif bagi anak melalui eksperimen dan eksplorasi.

Layaknya pasar malam, kita akan melihat ada berbagai objek yang bisa kita mainkan. Ada permainan seperti bianglala, komedi putar, mobil-mobilan, dan lain sebagainya. Untuk berinteraksi dan bermain, kita hanya cukup memilih wahana yang ingin dimainkan dan menekan pagar bertulisan “masuk.” Setelah itu, kita bisa mengajak anak untuk berinteraksi dengan karakter yang ada di dalam permainan.

Info menarik: Tips Untuk Para Freelancer dari Acara ’Freelancers Ask Me Anything’ di Bandung

Ada beberapa interaksi sederhana yang bisa dilakukan oleh anak untuk mengeksplorasi dan bereksperimen. Dengan menyentuh objek-objek yang ada di layar, maka akan muncul berbagai animasi lucu yang tentunya akan menghibur anak-anak.

Beberapa contohnya adalah tuas yang bisa kita naik turunkan untuk mengubah kecepatan animasi dari wahana, lalu ada juga karakter yang bisa meluncur dan berbicara ketika disentuh, dan banyak lagi animasi menarik lainnya.

Namun perlu diperhatikan juga bahwa game ini lebih cocok untuk dimainkan oleh anak-anak balita. Mungkin untuk anak yang sudah masuk SD akan menemukan permainan ini terasa kurang menarik. Akan tetapi bagi anak yang usianya tepat, game Boci Theme Park: Carnival ini bisa sangat membantu tumbuh kembang anak dan menjadi wahana agar orang tua dan anak bisa berinteraksi bersama.

Bagi Anda yang memiliki anak kecil, game Boci Theme Park: Carnival ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengajak anak bermain dan belajar. Game ini sudah tersedia di Google Play secara gratis.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again