1. Startup

M&A Startup Lokal oleh Asing Bisa Jadi Opsi Ideal, Tapi Perlu Diwaspadai

Pengamat dan pemodal ventura buka suara tentang tren akuisisi startup lokal oleh perusahaan asing dalam beberapa tahun terakhir

Satu dekade lebih sektor ekonomi digital Indonesia berkembang dinamis, dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan kematangan industrinya. Mengakhiri 2023, sektor ini diwarnai oleh aksi konsolidasi besar antara e-commerce asal Tiongkok dan Indonesia, TikTok Shop dan Tokopedia.

Konsolidasi melalui strategi merger dan akuisisi (M&A) adalah sebuah langkah yang lumrah, banyak diambil perusahaan demi mendapat akses permodalan, sinergi teknologi, atau ekspansi bisnis.

Menariknya, tren M&A ini tampaknya mulai banyak ditempuh perusahaan asing untuk memperluas pasarnya ke Indonesia. Bagi startup dalam negeri, opsi ini menjadi memungkinkan di tengah sulitnya mencari pendanaan.

"Pendanaan di sektor ekonomi digital seret pada 2022-2023 dibandingkan 2023. Pada tahun 2021, pendanaan ekonomi digital di Indonesia mencapai Rp140 triliun. Pada tahun 2022 turun 50%. Tahun 2023 semakin turun setengahnya dari [capaian] tahun 2022. Akuisisi menjadi opsi yang rasional di tengah menurunnya pendanaan dan persaingan yang ketat," ungkap Direktur Ekonomi Digital di Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Nailul Huda saat dihubungi DailySocial.id.

Sebagai gambaran lain, Startup Report 2023 yang diterbitkan oleh DSInnovate mencatat terdapat 25 M&A di ekosistem digital yang diumumkan di sepanjang 2023. Jumlah tersebut turun sedikit dari 32 M&A pada tahun sebelumnya.

Sejumlah akuisisi oleh perusahaan asing / Sumber: DailySocial.id

Jika dilihat dari aspek persaingan usaha, Huda mengatakan bahwa tren akuisisi startup lokal oleh perusahaan asing bisa memicu dampak negatif terhadap industri. Salah satunya adalah kurangnya pemain di dalam satu sektor.

"Tentu berkurangnya pemain di satu industri menimbulkan berkurangnya kesempatan konsumen mendapatkan layanan/produk dengan harga yang lebih murah. Maka dari itu, penting bagi Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU) untuk mengawasi persaingan usaha, terutama dalam menganalisis dampak dari merger ke industri," tambah Huda.

M&A bisa jadi opsi exit yang ideal

Menurut Managing Director di Northstar Group Carlson Lau, minat M&A tak hanya terjadi pada perusahaan asing yang ingin ekspansi ke sini, tetapi juga sebaliknya ada. Menurunnya minat investasi startup pendanaan, khususnya bagi startup tahap awal, memicu terjadinya M&A.

"Perusahaan strategis lokal juga secara aktif mencari kesempatan untuk mengakuisisi perusahaan teknologi yang lebih kecil, termasuk beberapa di dalam portofolio Northstar Venture," tutur Carlson dalam pernyataannya kepada DailySocial.id.

Carlson menolak mengomentari lebih lanjut potensi M&A yang mungkin/sedang terjadi di dalam portofolionya.

Tren pendanaan startup Indonesia pada 2022-2023 / Sumber: Startup Report 2023

Kendati begitu, meningkatnya tren M&A di ekosistem digital Indonesia menunjukkan sektor ini semakin bergerak dinamis, dan menandakan adanya peningkatan persaingan dan inovasi. Akuisisi, ungkap Carlson, sering kali berbuah sinergi teknologi, talenta, dan sumber daya. sehingga dapat mendorong kedua perusahaan untuk mengembangkan inovasi dan mencapai efisiensi lebih baik.

"Sebelumnya, banyak founder memilih IPO sebagai exit strategy yang ideal, tetapi merger dan akuisisi juga dapat menjadi pilihan lainnya. Founder tidak seharusnya terpaku pada idealisme yang tidak realistis. Sebaliknya, ketika peluang M&A yang tepat disajikan, mereka harus fokus membuat keputusan yang tepat untuk mendorong perusahaan maju dan berkembang," tambahnya.

Ia menilai seharusnya startup lokal dapat antusias terhadap tren ini dan mengantisipasi dampak positif terhadap ekosistem. Pasalnya, aksi M&A disebut dapat memfasilitasi akses ke pasar dan basis pelanggan baru. Ini memungkinkan perusahaan untuk mendiversifikasi penawaran dan memperluas jangkauan mereka.

Sebagai tambahan gambaran, sinergi besar antara TikTok dan Tokopedia meleburkan bisnis keduanya menjadi jalan ninja mereka untuk memperbesar skala pertumbuhan e-commerce. Tokopedia yang lebih banyak diasosiasikan dengan segmen pembelian terencana (Tokopedia) dapat bersinergi dengan segmen pembelian impulsif di TikTok Shop.

Dalam pemberitaan sebelumnya, sinergi ini telah diperhitungkan serta diproyeksi dapat mengerek GMV dan Monthly Transacting User (MTU) Tokopedia yang sempat merosot. Per 2023, Tokopedia punya 18 juta Monthly Active User (MAU), sedangkan TikTok Shop memiliki MAU 125 juta dengan MTU tumbuh tiga digit.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again