Berkomitmen Menjadi Pusat Digital Nasional, Telkom Siap Lakukan Akuisisi
Mengutamakan sektor digital tourism, akuisisi akan memperhatikan berbagai unsur, termasuk regulasi
Disampaikan oleh Direktur Utama PT Telkom Alex J. Sinaga dalam sebuah acara di Jakarta, bahwa kini pihaknya tengah melirik perusahaan digital yang prospektif di wilayah Asia Pasifik untuk memperkuat sepak terjang perusahaan di dalam bisnis digital, khususnya online. Pengembangan bisnis dari sisi layanan juga diperlukan untuk mengimbangi perluasan infrastruktur yang terus digalakkan oleh BUMN telekomunikasi nasional ini.
Alex pun turut mengutarakan visinya untuk membangun kemajuan melalui digitalisasi ekosistem di berbagai sektor bisnis. Salah satu fokus penguatan digitalisasi ini adalah untuk digital tourism, sebuah pendekatan digital menyeluruh yang merangkul bidang pariwisata, bidang transportasi (digital transportation), bidang perbankan (digital payment) dan bidang maritim & logistik (digital seaport).
Sektor pariwisata adalah salah satu yang dinilai dapat meningkatkan daya saing Indonesia di pasar global, begitu seperti diutarakan oleh Alex. Untuk mendukung tercapainya cita-cita terebut, berbagai layanan perlu diintegrasikan, misalnya layanan big data analytic, digital marketing dan penyediaan solusi berbasis TIK lainnya yang sesuai dengan value chain dari masing-masing industri. Untuk itu peranan dari bermacam ahli (dalam hal perusahaan yang memiliki produk terkait) dibutuhkan.
Tak hanya itu, untuk sistem yang bersinggungan langsung dengan konsumen, seperti e-commerce atau e-ticketing pun turut menjadi sasaran. Untuk mewujudkan semua itu, menjadikan Telkom sebagai pusat digital nasional, maka penambahan armada kekuatan diperlukan. Perusahaan-perusahaan di Asia Pasifik yang kompeten akan menjadi sasaran. Namun Alex pun menegaskan, jika nantinya dilakukan akuisisi maka akan tetap memperhatikan berbagai unsur, termasuk regulasi.
Sign up for our
newsletter