Bilna Perluas Kategori Barang, Tetap Bidik Kebutuhan Keluarga
Kini menjual gadget dan barang elektronik, telah memiliki lebih dari satu juta pengunjung ke situs setiap bulannya, dan segera luncurkan aplikasi mobile
Memanfaatkan pencapaian lebih dari satu juta pengunjung setiap bulannya, Bilna memutuskan memperluas barang yang disediakan di marketplace-nya dengan menawarkan berbagai kategori baru namun dalam target pelanggan yang sama. Perluasannya termasuk dalam kategori gadget dan elektronik.
Dalam wawancara singkat dengan tim DailySocial, CEO sekaligus pendiri Bilna Ferry Tenka mengkonfirmasi adanya langkah ekspansi dalam bentuk penambahan beberapa kategori seperti gadget dan elektronik contohnya. “Benar, saat ini kami ekspansi ke beberapa kategori lain tetapi masih dalam target customer yang sama,” katanya.
Ferry memaparkan bahwa saat ini ada sekitar 100.000 pengguna terdaftar yang ada di layanan mereka, dengan lebih dari satu juta pengunjung yang mengakses ke situs mereka tiap bulannya. Dengan jumlah dan potensi yang terus menjanjikan di ekosistem ini, pihaknya mengakui bahwa langkah ekspansi ini merupakan bentuk komitmen mereka pada kemudahan dan kenyamanan pelanggan yang ada. Ferry juga berharap aplikasi mobile akan diluncurkan tahun ini guna mendongkrak skema tersebut.
“Alasan utama ekspansi tersebut adalah kembali lagi kepada tujuan utama kali, yaitu memudahkan customer. Kami saat ini memiliki 100.000 pelanggan yang secara aktif dan loyal berbelanja kebutuhan sehari-hari bayinya di Bilna, seperti popok, susu, shampoo bayi, sabun bayi, dan lain-lain,” papar Ferry.
Jika ditinjau dari pesanan per bulan, Bilna mencatat bahwa lebih dari 70% pemesanan berasal dari repeat customer (pelanggan yang sudah berbelanja sebelumnya). Sementara mayoritas produk yang terjual ialah produk yang bersifat repeat, seperti popok dan susu formula. Seiring bertumbuhnya pengguna Bilna, banyak permintaan untuk pengadaan produk-produk kebutuhan lainnya, seperti beauty product, kebutuhan rumah tangga, perawatan tubuh, dan lain-lain.
Ferry sendiri masih belum memberikan jawaban jika Bilna akan bertransformasi menjadi general commerce marketplace di kemudian hari.
“Model bisnis kami tetap sama, fokus kepada kenyamanan dan kemudahan customer dalam berbelanja online. Kami menambah jumlah dan variasi produk agar customer lebih nyaman berbelanja dan dapat memenuhi semua kebutuhan sehari-harinya secara online. Tidak perlu repot-repot keluar rumah,” pungkas Ferry Tenka.
Sign up for our
newsletter