1. Startup

Bantu UKM Dapatkan Perangkat Teknologi yang Tepat, Bizzy Luncurkan Bizzy Guide

Telah bermitra dengan Acer, Lenovo, Microsoft, akan menambah produk router bulan Febuari

Sebagai perintis e-commerce B2B di Indonesia, Bizzy kerap menghadirkan pilihan yang bermanfaat untuk korporasi hingga pelaku UKM. Setelah meluncurkan Bizzy Travel beberapa waktu yang lalu, kini Bizzy kembali menghadirkan Bizzy Guide, portal panduan pembelian perangkat teknologi informasi yang tepat bagi UKM.

Menggunakan Bizzy Guide, pelaku UKM yang berniat untuk mencari komputer atau laptop hingga server dan software, bisa menjawab lima pertanyaan dengan mudah dan cepat. Setelah pertanyaan selesai dijawab, akan keluar result atau hasil yang paling sesuai dan tentunya dibutuhkan oleh pengguna.

“Kami menerapkan sistem grouping 5 level, dimulai dengan jawaban yang paling sederhana mengerucut menjadi produk yang paling sesuai dan dibutuhkan. Semua pertanyaan kami buat berdasarkan listing SKU di Bizzy,” kataCMO Bizzy Hermawan Sutanto kepada DailySocial.

Saat ini Bizzy telah menjalin kemitraan dengan Acer, Microsoft, dan Lenovo untuk brand pertama yang bisa dipilih di Bizzy Guide. Bulan Febuari mendatang Bizzy Guide juga akan menghadirkan produk router dengan brand Asus yang juga bisa dipilih oleh pelaku UKM.

“Sesuai dengan misi dari Bizzy adalah membantu pelaku UKM untuk mendapatkan produk teknologi dengan harga terjangkau dan pilihan yang beragam, tidak menutup kemungkinan untuk kedepannya Bizzy Guide juga menghadirkan pilihan untuk AC hingga projector,” kata Hermawan.

Targetkan pelaku UKM

Meskipun fitur Bizzy Guide dari Bizzy terbuka untuk kalangan personal, namun secara khusus Bizzy Guide dihadirkan untuk pelaku UKM. Bizzy menyadari bahwa dengan jumlah UKM di Indonesia yang mencapai lebih dari 50 juta pelaku UKM, mereka akan membutuhkan teknologi informasi yang tepat untuk bisa tumbuh berkembang dan bersaing di era digital saat ini.

“Salah satu alasan kita memfokuskan UKM bukan untuk kalangan personal adalah, kebanyakan dari kalangan personal sudah mengetahui  produk apa yang diinginkan. Berbeda dengan situs e-commerce lain yang hanya menampilkan pilihan berupa daftar, Bizzy adalah panduan dan pilihan yang paling sesuai untuk pelaku UKM,” kata Hermawan.

Untuk pilihan pembayaran hingga pengantaran disesuaikan dengan proses yang berlaku di Bizzy secara umum, pengguna bisa memilih cara pembayaran berdasarkan sistem yang biasanya diterapkan di masing-masing perusahaan.

“Bizzy akan selalu terus berinovasi untuk menciptakan solusi B2B bagi UKM dan korporasi di Indonesia untuk lebih transparan dan efisien melalui teknologi. Bukan hanya menciptakan solusi end-to-end procurement (Bizzy Select) dan memberikan manfaat tambahan bagi karyawan berupa employee purchase program (Bizzy Benefits), memudahkan manajemen perjalanan bisnis atau corporate Travel (Bizzy Travel), Bizzy juga memiliki komitmen untuk memberikan panduan pembelian yang mudah dan tepat bagi para pelaku UKM di Indonesia (Bizzy Guide),” pungkas Hermawan.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again